Sentimen
Negatif (76%)
26 Sep 2024 : 09.08
Informasi Tambahan

Institusi: UGM

Kasus: kebakaran

Dua Bangunan Terdampak Kebakaran di Timoho, Diduga Api Berasal dari Gas

26 Sep 2024 : 16.08 Views 3

Harianjogja.com Harianjogja.com Jenis Media: News

Dua Bangunan Terdampak Kebakaran di Timoho, Diduga Api Berasal dari Gas

Harianjogja.com, JOGJA—Kebakaran terjadi di wilayah Timoho, Muja Muju, Umbulharjo, Senin (23/9/2024) pagi. Api yang melalap dua bangunan ini diduga berasal dari gas atau kompor. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Kasi Ops Pengendalian Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Jogja, Mahargyo, menjelaskan kebakaran terjadi pada pukul 10.00 WIB, dengan objek yang terbakar yakni rumah kontrakan dan area terbakar seluas 3X9 meter.

Api kata dia, berasal dari tempat usaha yang disewakan di depan rumah berupa laundry dan warung. “Dimungkinkan dari terbakar kalau enggak kompor dari laundrynya itu. Itu kan pakai gas. Kemungkinan itu, tapi belum tahu [pastinya],” ujarnya saat dikonfirmasi.

Dugaan ini berdasarkan temuan kompor di tempat usaha tersebut menyala ketika terjadi kebakaran. Diduga terjadi kebocoran gas. Namun bisa juga berasal dari gas yang digunakan pada laundry. “Kalau memang kebakaran di laundry, penyebabnya mesin laundry yang pakai gas. Mungkin untuk strika mungkin ya. Karena beberapa kejadian juga seperti itu juga penyebabnya,” ungkapnya.

BACA JUGA: Potensi Kebakaran di Kawasan Sumbu Filosofis Tinggi, Nrang Dahono Jadi Andalan

Selain tempat usaha tersebut, rumah tingkat yang ada di sebelahnya dan beberapa kamar di belakang juga turut terdampak kebakaran. “Rumah tingkat terdampak, terus belakang rumah tingkat belakang itu ada beberapa kamar, tiga kamar yang terbakar,” katanya.

Damkarmat Kota Jogja menerjunkan tiga regu yang ditambah satu bantuan dari Damkar UGM untuk menangani kebakaran ini. Api berhasil dipadamkan sebelum pukul 12.00 WIB. “Karena pendinginan yang lama, karena di atap jangkauan susah,” paparnya.

Ia belum memperkirakan berapa kerugian materil akibat kejadian ini. Namun dipastikan tidak ada korban jiwa dari kebakaran ini. “Kalau korban tadi tidak ada,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sentimen: negatif (76.2%)