Sentimen
Positif (94%)
21 Sep 2024 : 19.33

Pramono Mau Jadikan Persija Duta di Setiap Acara Pemprov DKI

22 Sep 2024 : 02.33 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Pramono Mau Jadikan Persija Duta di Setiap Acara Pemprov DKI
Jakarta -

Bakal calon gubernur Jakarta, Pramono Anung mengungkapkan keinginannya untuk menjadikan 'Jakarta harus lebih Persija'. Dia menyebut salah satu wujud pernyataan tersebut dengan menjadikan Persija sebagai duta dalam setiap kegiatan Pemprov Jakarta.

"Kenapa saya mengatakan Jakarta harus lebih Persija, yang pertama adalah yang namanya pemerintah Jakarta itu harus memberikan dukungan sepenuhnya kepada Persija. Maka kalau ada acara-acara pemerintah Jakarta, Persija harus dijadikan duta, duta pariwisata, duta promosi," jelas Pramono di Mbloc Space, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9/2024).

Dia menilai beberapa pemain Persija juga bisa dijadikan sebagai sosok yang layak untuk dipromosikan. Terutama dalam acara-acara Pemprov hingga angkutan umum di Jakarta.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia juga mengaku setuju dengan ide Mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan yang sempat menginginkan diadakannya hari bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Jakarta mengenakan seragam bernuansa Persija.

"Saya juga ingin apa yang disampaikan oleh Mas Anies pada waktu itu, menurut saya ada positifnya, Mas Anies mengatakan 'Saya akan membuat suatu hari, hanya sayang belum terwujud, ASN saya akan punya kostum sebagai kostum Persija bagian dari Jakmania'," ucapnya menirukan perkataan Anies.

"Itu kalau terjadi luar biasa. Dan saya kalau sudah mau jadi penggemar bola enggak ada boleh setengah-setengah. Jadi para ASN kalau nanti dukung saya, saya akan Persijakan," sambungnya.

Selain itu, Pramono juga mengaku sudah menjadi pendukung Persija sejak lama. Dia pun mengungkap menjadi salah satu orang yang ikut mendampingi Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri memberikan medali saat Persija menjadi juara Liga di tahun 2001.

"Eh, saya sejak 2001 Persija. Boleh dicek, boleh dicek. El Classico 2011, Persib lawan Persija, lihat Twitter saya, saya Persija, Persija. Bahkan 2001, saya ikut mendampingi Bu Mega mengalungkan buat Persija. Saya punya jaketnya Persija yang satu bintang pertama kali," imbuhnya.

(dek/dek)

Sentimen: positif (94.1%)