Sentimen
Negatif (79%)
22 Agu 2024 : 16.10
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Washington, Serang

Kasus: pembunuhan

Tokoh Terkait

AS Kerahkan Kapal Induk USS Abraham Lincoln ke Timur Tengah Antisipasi Serangan Iran ke Israel

22 Agu 2024 : 16.10 Views 15

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

AS Kerahkan Kapal Induk USS Abraham Lincoln ke Timur Tengah Antisipasi Serangan Iran ke Israel

WASHINGTON, iNews.id - Kapal induk Amerika Serikat USS Abraham Lincoln bersama kelompok penyerangnya tiba di Timur Tengah di tengah meningkatnya ketegangan antara Iran dan Israel.

Menteri Pertahanan (Menhan) AS Lloyd Austin memerintahkan pengerahan Kelompok Penyerang Kapal Induk tambahan ke Timur Tengah menyusul rencana serangan Iran ke Israel.

Baca Juga

Iran: Serangan ke Israel Akan Terjadi pada Saat yang Paling Mengejutkan

"USS Abraham Lincoln (CVN 72), dilengkapi dengan jet tempur F-35C dan F/A-18 Block III, memasuki wilayah tanggung jawab Komando Pusat AS (Centcom)," bunyi pernyataan Centcom AS di media sosial X, dikutip dari Anadolu, Kamis (22/8/2024).

Kapal induk USS Abraham Lincoln dari Kelompok Penyerang 3, didampingi kapal destroyer squadron (DESRON) 21.

Baca Juga

Iran Masih Bahas Opsi Serang Israel, Operasi Militer atau Misi Intelijen Rahasia

Departemen Pertahanan AS (Pentagon) pada awal bulan ini menyatakan akan mengerahkan aset militer tambahan ke Timur Tengah terkait meningkatnya ketegangan. Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dibunuh di Teheran, Iran, pada 31 Juli memicu kemarahan besar terhadap Israel.

Austin memerintahkan Kelompok Penyerang Kapal Induk USS Abraham Lincoln yang juga dilengkapi jet tempur F-35C untuk mempercepat transit ke wilayah tanggung jawab Centcom. Kehadiran USS Abraham Lincoln menambah kekuatan armada AL AS di Timur Tengah setelah kehadiran Kelompo Penyerang USS Theodore Roosevelt.

Baca Juga

Donald Trump Tiba-Tiba Janji Bersikap Ramah kepada Iran, Ada Apa?

Austin juga memerintahkan kapal selam rudal USS Georgia (SSGN 729) ke kawasan tersebut.

Iran bersumpah akan membalas Israel atas kematian Haniyeh. Selain Haniyeh sebagai tamu negara untuk pelantikan Presiden Masoud Pezeshkian, pembunuhan itu dilakukan di wilayah kedaulatan Iran.

Editor : Anton Suhartono

Sentimen: negatif (79%)