Sentimen
Negatif (50%)
17 Agu 2024 : 10.51

Momen Para Tamu Tepuk Tangan Saat Prabowo Muncul di Videotron Istana Merdeka

17 Agu 2024 : 17.51 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Momen Para Tamu Tepuk Tangan Saat Prabowo Muncul di Videotron Istana Merdeka
Jakarta -

Momen unik terjadi di upacara HUT ke-79 RI di Istana Merdeka, Jakarta. Tamu undangan tepuk tangan saat presiden terpilih RI Prabowo Subianto muncul di videotron Istana Merdeka.

Pantauan detikcom, Sabtu (17/8/2024), tamu undangan menonton videotron yang menampilkan upacara HUT di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Saat itu, videotron menampilkan persiapan pengibaran bendera Merah Putih.

Tiba-tiba kamera menyorot Prabowo Subianto. Seketika tamu hadirin bertepuk tangan.

-

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sorak sorai terdengar. Namun, setelah wajah Prabowo tak lagi muncul di videotron, tepuk tangan dan sorak sorai berhenti.

Lalu, videotron menampilkan momen pengibaran bendera di IKN. Seluruh hadirin berdiri dan mengambil sikap hormat. Lagu kebangsaan Indonesia Raya pun menggema.

Seperti diketahui, penyelenggaraan rangkaian acara upacara peringatan HUT RI tanggal 17 Agustus 2024 di IKN akan dipimpin oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) selaku inspektur upacara. Sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin akan mengikuti upacara di Jakarta.

Waktu peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia mengacu waktu Indonesia bagian barat yaitu pukul 10.00 WIB, yaitu pukul 11.00 WITA di IKN. Seluruh pejabat/pegawai dapat menyaksikan upacara di IKN tersebut melalui siaran langsung.

(isa/taa)

Sentimen: negatif (50%)