Sentimen
Netral (91%)
16 Agu 2024 : 15.48
Tokoh Terkait

Kata Kunci Apa yang Paling Banyak Disebut Jokowi saat Pidato Kenegaraan? Ini Datanya

16 Agu 2024 : 22.48 Views 3

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Kata Kunci Apa yang Paling Banyak Disebut Jokowi saat Pidato Kenegaraan? Ini Datanya

Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk terakhir kalinya melakukan pidato kenegaraan pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia. Pada pidato terakhirnya, kata kunci apa yang paling banyak disebutkan Jokowi? Medcom.id coba merangkumnya. Jokowi memulai pidatonya pada pukul 10.43 WIB, Jumat, 16 Agustus 2024. Pidato yang dilakukan pada momen sidang tahunan MPR itu berlangsung hingga pukul 11.05 WIB. Total Jokowi berpidato selama 17 menit. Dari durasi selama 17 menit itu, Jokowi melontarkan kalimat hampir 2 ribu kata, tepatnya 1.968 kata. Jokowi memulai pidatonya dengan memberi salam dan menyebutkan satu per satu undangan khusus yang datang pada sidang yang berlangsung di Gedung Nusantara, Kompleks MPR/DPR/DPD itu. Dari penelusuran Medcom.id, berikut sejumlah kata kunci yang dia sebutkan selama berpidato:   Kata terbanyak Kata terbanyak yang disebutkan Jokowi dalam pidatonya kali ini adalah kata 'saya'. Kata yang tertuju pada diri sendiri ini disebut Jokowi sebanyak 34 kali selama berpidato. Selanjutnya, kata kunci terbanyak kedua yang dia sebutkan adalah kata 'Indonesia'. Dia menyebutkan negara yang tengah dipimpinnya itu sebanyak 31 kali. Atau kalah 3 kali dari kata 'saya' yang dia sebut. Kata kunci ketiga terbanyak yang disebut Jokowi dalam pidatonya aadlah kata 'bangsa'. Dia menyebutkan kata 'bangsa' sebanyak 14 kali.   Jokowi juga banyak menyebutkan kata '10 tahun'. Kata ini dia sebut untuk menandakan kalau dia sudah memimpin selama satu dekade.   Kata optimisme Dalam pidatonya, Jokowi juga mengumbar sejumlah kata kunci yang menunjukkan optimisme. Kata-kata itu adalah kata 'bangun' dengan turunannya yakni 'pembangunan', 'membangun', dan 'terbangun'. Tercatat kata 'bangun' diucapkan Jokowi sebanyak 12 kali. Selain itu, Jokowi juga beberapa kali menyebut kata 'tumbuh' dengan turunannya yakni 'bertumbuh' dan 'pertumbuhan'. Kata ini dia sebutkan sebanyak 7 kali. Selanjutnya, Jokowi juga banyak menyebutkan kata 'kerja' dengan turunannya yakni 'prakerja' dan 'pekerja'. Total kata 'kerja' dia sebut sebanyak 8 kali. Dan selanjutnya, Jokowi juga sempat menyebutkan kata 'kepemimpinan' sebanyak 3 kali. Dia juga menyebut kata 'ekonomi' sebanyak 4 kali.

Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk terakhir kalinya melakukan pidato kenegaraan pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia. Pada pidato terakhirnya, kata kunci apa yang paling banyak disebutkan Jokowi? Medcom.id coba merangkumnya.
 
Jokowi memulai pidatonya pada pukul 10.43 WIB, Jumat, 16 Agustus 2024. Pidato yang dilakukan pada momen sidang tahunan MPR itu berlangsung hingga pukul 11.05 WIB. Total Jokowi berpidato selama 17 menit.
 
Dari durasi selama 17 menit itu, Jokowi melontarkan kalimat hampir 2 ribu kata, tepatnya 1.968 kata. Jokowi memulai pidatonya dengan memberi salam dan menyebutkan satu per satu undangan khusus yang datang pada sidang yang berlangsung di Gedung Nusantara, Kompleks MPR/DPR/DPD itu.
Dari penelusuran Medcom.id, berikut sejumlah kata kunci yang dia sebutkan selama berpidato:
  Kata terbanyak Kata terbanyak yang disebutkan Jokowi dalam pidatonya kali ini adalah kata 'saya'. Kata yang tertuju pada diri sendiri ini disebut Jokowi sebanyak 34 kali selama berpidato.
 
Selanjutnya, kata kunci terbanyak kedua yang dia sebutkan adalah kata 'Indonesia'. Dia menyebutkan negara yang tengah dipimpinnya itu sebanyak 31 kali. Atau kalah 3 kali dari kata 'saya' yang dia sebut.
 
Kata kunci ketiga terbanyak yang disebut Jokowi dalam pidatonya aadlah kata 'bangsa'. Dia menyebutkan kata 'bangsa' sebanyak 14 kali.
 
Jokowi juga banyak menyebutkan kata '10 tahun'. Kata ini dia sebut untuk menandakan kalau dia sudah memimpin selama satu dekade.
  Kata optimisme Dalam pidatonya, Jokowi juga mengumbar sejumlah kata kunci yang menunjukkan optimisme. Kata-kata itu adalah kata 'bangun' dengan turunannya yakni 'pembangunan', 'membangun', dan 'terbangun'.
 
Tercatat kata 'bangun' diucapkan Jokowi sebanyak 12 kali.
 
Selain itu, Jokowi juga beberapa kali menyebut kata 'tumbuh' dengan turunannya yakni 'bertumbuh' dan 'pertumbuhan'. Kata ini dia sebutkan sebanyak 7 kali.
 
Selanjutnya, Jokowi juga banyak menyebutkan kata 'kerja' dengan turunannya yakni 'prakerja' dan 'pekerja'. Total kata 'kerja' dia sebut sebanyak 8 kali.
 
Dan selanjutnya, Jokowi juga sempat menyebutkan kata 'kepemimpinan' sebanyak 3 kali. Dia juga menyebut kata 'ekonomi' sebanyak 4 kali.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(UWA)

Sentimen: netral (91.4%)