Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Partai Terkait
Tokoh Terkait
AGK Ungkap Hubungannya dengan Airlangga Baik-baik Saja: Kita Saling Sapa
Detik.com Jenis Media: Metropolitan
Plt Ketum Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) mengungkap tak ada masalah dengan Airlangga Hartarto yang menyatakan diri mundur dari Ketum Golkar. AGK menyebut hubungannya dengan Airlangga pun baik-baik saja.
"Kita baik, saling menyapa, bicara. Nggak ada masalah kan. Artinya kan kami sama dari Golkar. Punya komitmen sama-sama membesarkan Golkar," kata AGK kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (14/8/2024).
AGK memastikan organisasi partai pun tetap berjalan dengan baik saat ini. Pihaknya memastikan akan tetap melanjutkan hal-hal yang baik.
"Nggak ada intinya kita nggak akan ubah. Yang baik kita lanjutkan. Yang benar kita lanjutkan. Nanti ada beberapa yang memang harus dievaluasi nah itu baru kita lihat," ucapnya.
AGK juga menekankan mundurnya Airlangga tak mengganggu pencalonan pilkada. Ia memastikan partainya terus berkomitmen memenangkan Pilkada.
"Nggak. Nggak ada yang terganggu," ujarnya.
Diketahui, Airlangga telah menyatakan mundur dari Ketum Golkar pada Sabtu (10/8) malam. Golkar lalu menetapkan Agus Gumiwang jadi Plt Ketum Golkar berdasarkan musyawarah mufakat dalam pleno yang digelar Selasa (13/8) malam.
Agus Gumiwang akan mempersiapkan Munas dan Rapimnas pada 20 Agustus mendatang untuk menentukan Ketum Golkar definitif. Munas ini mengalami percepatan dari rencana sebelumnya yakni Desember.
(eva/aik)Sentimen: positif (61.5%)