Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: Paspampres
Kab/Kota: Senayan
Tokoh Terkait
DPR Beberkan Alasan Pengamanan Sidang Tahunan Lebih Diperketat
Medcom.id Jenis Media: News
Jakarta: Pengamanan Sidang Tahunan 2024 disebut bakal lebih diperketat. Ada beberapa pertimbangan pengetatan dilakukan. "Ini tentu mengantisipasi dinamika yang ada, dinamika politik global juga," kata Sekretaris Jendera (Sekjen) DPR Indra Iskandar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 12 Agustus 2024. Alasan lain yaitu untuk kenyamanan. Sehingga, proses Sidang Tahunan berjalan aman dan lancar. "Keamanan untuk membuat kita semua yang ada di dalam sini nyaman, memastikan kita semua aman," ungkap dia. Indra menambahkan keamanan akan diperketat dimulai 15 Agustus 2024. Pengetatan berpotensi membuat pengunjung tak bisa bebas lalu lalang di Kompleks Parlemen. "Keamanan itu akan sedikit lebih ketat dan pasti lalu lalang tidak nyaman," ucap Indra. Indra mengatakan panitia penyelenggara tidak mau mengambil risiko. Pengamanan akan dibantu oleh unsur TNI, Polri, dan Paspampres. "Akan ada sistem yang lebih lugas dalam pengamanan baik dari unsur TNI/Polri maupun Paspampres sehingga bagi yang nanti hadir pada tanggal tersebut tentu akan ada sedikit kekakuan yang tidak bisa dihindari," ujar Indra.
Jakarta: Pengamanan Sidang Tahunan 2024 disebut bakal lebih diperketat. Ada beberapa pertimbangan pengetatan dilakukan."Ini tentu mengantisipasi dinamika yang ada, dinamika politik global juga," kata Sekretaris Jendera (Sekjen) DPR Indra Iskandar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 12 Agustus 2024.
Alasan lain yaitu untuk kenyamanan. Sehingga, proses Sidang Tahunan berjalan aman dan lancar.
"Keamanan untuk membuat kita semua yang ada di dalam sini nyaman, memastikan kita semua aman," ungkap dia.
Indra menambahkan keamanan akan diperketat dimulai 15 Agustus 2024. Pengetatan berpotensi membuat pengunjung tak bisa bebas lalu lalang di Kompleks Parlemen.
"Keamanan itu akan sedikit lebih ketat dan pasti lalu lalang tidak nyaman," ucap Indra.
Indra mengatakan panitia penyelenggara tidak mau mengambil risiko. Pengamanan akan dibantu oleh unsur TNI, Polri, dan Paspampres.
"Akan ada sistem yang lebih lugas dalam pengamanan baik dari unsur TNI/Polri maupun Paspampres sehingga bagi yang nanti hadir pada tanggal tersebut tentu akan ada sedikit kekakuan yang tidak bisa dihindari," ujar Indra.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ABK)
Sentimen: negatif (99.2%)