Sentimen
Netral (76%)
10 Agu 2024 : 08.59
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Tiongkok

Beragam Kode Oleh Romeny, Akankah Segera Bergabung di Skuad Timnas Indonesia

10 Agu 2024 : 15.59 Views 3

Fajar.co.id Fajar.co.id Jenis Media: Nasional

Beragam Kode Oleh Romeny, Akankah Segera Bergabung di Skuad Timnas Indonesia


FAJAR.CO.ID,JAKARTA -- Calon pemain naturalisasi, Ole Romeny dikabarkan akan segera memperkuat Timnas Indonesia.

Kabar terbaru, respons pemain FC Utrecht itu berhasil membuat pencinta sepakbola Tanah Air bisa sedikit bahagia.

Dalam beberapa waktu belakangan ini, nama Ole Romeny memang kencang dikabarkan akan menjadi salah satu pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia.

Pemain berusia 24 tahun itu dinilai menjadi solusi atas masih melempemnya lini depan skuad Garuda.

Di beberapa momen pemain ini sering memberikan sinyal untuk segera bisa memperkuat Timnas Indonesia.

Yang terbaru, Romeny foto bersama dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jay Idzes dan Ivar Jenner.

Ketiga pemain itu bisa kumpul bersama lantaran klub Jenner dan Romeny, yakni FC Utrecht memiliki laga uji coba melawan Venezia FC yang diperkuat Jay pada Jumat 2 Agustus lalu.

Di momen yang hampir bersamaan, ada seorang WNI yang memiliki kesempatan untuk berjumpa Romeny dan ia bahkan mengajaknya agar segera bergabung.

Kemudian lewat pengamat sepakbola, Bung Harpa di channel YouTube pribadinya ia menyampaikan kabar yang cukup membuat bahagia.

Hal itu diungkap bahwa orang terdekat Ole Romeny sempat melakukan pembahasan soal membela Timnas Indonesia.

Ole Romeny disebut sempat tertawa sebelum mengatakan bahwa membela Timnas Indonesia sedang dia pertimbangkan baik-baik. Namun arahnya cukup bagus.

"Aku ajak dia dalam bahasa Belanda gaul: 'Bro, lu udah pilih Timnas Indonesia saja, tidak usah susah-susah'. Dia terketawa dan menjawab, 'Ada banyak hal yang harus dipertimbangkan dulu buat saya tapi udah ke arah yang bagus'. Gitu doang sih," kata orang terdekat kepada pengamat sepak bola itu.

Lanjut, ia menyebut Ole Romeny sendiri saat ini tengah mempertimbang untuk bisa memperkuat Skuad Garuda dan mengarah ke keinginan positif.

"Tapi ini tanda-tandanya bagus ya," jelasnya.

Selain itu ada faktor lain yang bisa membawa penyerang 23 tahun itu berlaga bersama Timnas Indonesia. 

Melalui channel channel YouTube VoetbalPrimeur yang diunggah beberapa waktu lalu Ole Romeny mengaku neneknya berasal dari Indonesia dan ia sudah berkomunikasi dengan PSSI 

“Ya, nenek saya lahir di Indonesia. Saya sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum PSSI (Erick Thohir),” kata Ole Romeny mengutip dari channel YouTube.

“Sebuah kehormatan bagi saya, nenek saya lahir di Indonesia, begitu juga ibu saya yang pernah ke sana,” ungkapnya.

Terkait komunikasinya dengan Ketum PSSI, Erick Thohir. Ole Romeny mengatakan pembicaraan dilakukan melalui facetime. Saat itu, Ole Romeny disampingi sang agen.

“Pembicaraan dilakukan melalui facetime bersama agen saya. Saya berkata kepada Ketua Umum PSSI dan mereka mengatakan apa yang mereka mau,” paparnya.

“Mereka ingin saya memperkuat Timnas Indonesia. Saya pun mendengarkan apa yang disampaikan dan meresapinya,” sambungnya.

Terkait pemain naturalisasi di Timnas Indonesia, penyerang FC Ultrecht itu mengaku sangat tertarik apalagi dua rekannya sudah bergabung yaitu Ragnar Oratmangoen dan Marteen Paes.

“Ya, ada sahabat saya Ragnar Oratmangoen, begitu juga Maarten Paes, rekan saya di NEC Nijmegen. Saya bicara ke mereka soal ini dan mengatakan apa yang terjadi. Itu (naturalisasi) sangat menarik dan sangat indah,” terangnya.

Kehadiran pemain ini tentunya sangat dibutuhkan oleh pelatih Shin Tae Yong untuk berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ronde ketiga. Apalagi, Skuad Garuda yang krisis penyerang.

Timnas Indonesia tergabung di Grup C zona Asia, bersama Jepang, Australia, Saudi Arabia, Bahrain dan Tiongkok.

Untuk kualifikasi ronde ketiga ini akan dimulai pada 5 dan 10 September mendatang. Arab Saudi dan Australia menjadi lawan mereka pada masing-masing tanggal tersebut.

Kemudian, hanya ada dua tim teratas dari grup di babak ketiga ini yang akan otomatis langsung lolos ke Piala Dunia 2026. 

Sementara tim peringkat ketiga dan keempat masih punya kesempatan lainnya dengan memainkan pertandingan grup lainnya di babak keempat kualifikasi.

(Erfyansyah/fajar) 

Sentimen: netral (76.2%)