Sentimen
Jokowi Motoran Bareng Raffi Ahmad dan Atta Halilintar ke IKN: Kami Tadi Harus Ngebut
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyusuri jalan tol menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur dengan menggunakan sepeda motor pada hari ini, Minggu, 28 Juli 2024. Dalam agenda motoran tersebut, Jokowi tampak mengenakan jaket touring berwarna hitam.
Ia pun tak sendirian. Orang nomor satu di Indonesia itu ditemani oleh beberapa artis ternama yang mengendarai sepeda motor masing-masing
Beberapa artis tersebut adalah Raffi Ahmad yang memboncengi Nagita Slavina. Kemudian, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, serta Irwansyah dan Zaskia Sungkar.
Ada pula Ferry Maryadi, Omesh dan Dian Ayu, Gading Marten dan Poppy Sovia. Selain artis, Jokowi juga ditemani oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Wakil Menteri ATR Raja Juli Antoni.
Jokowi Ngebut di JalananJokowi mengatakan bahwa jalan tol tersebut mulus dan nyaman untuk dilewati kendaraan, meski pembangunannya belum rampung 100 persen.
"Tadi sudah kita coba jalan tol, meskipun belum selesai 100 persen, tetapi mulus dan nyaman," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Minggu, 28 Juli 2024.
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi melempar candaan bahwa ia sempat ngebut karena tak mau ketinggalan dari Basuki Hadimuljono.
"Pak Menteri PUPR, Pak Basuki menyebabkan kita tadi harus ngebut, di depan ngebut terus, kalau kita enggak ikutan ngebut, kita ketinggalan jauh," ujarnya.
Jokowi Resmikan Jembatan Senilai Rp1,43 TriliunSetelah melewati jalan tol, Jokowi berhenti sejenak untuk meresmikan Jembatan Pulau Balang di Kabupaten Penajam Paser Utara yang menghabiskan anggaran sebesar Rp1,43 triliun.
Jembatan yang sudah dibangun sejak 2015 itu merupakan salah satu infrastruktur pendukung IKN, yakni penghubung Kabupaten Penajam Paser Utara dengan Kota Balikpapan.
"Alhamdulillah pada sore hari ini segera kita resmikan salah satu infrastruktur pendukung Ibu Kota Negara Nusantara," ucapnya.
Setelah meresmikan jembatan tersebut, Jokowi dan rombongan melanjutkan perjalanannya menuju IKN.
IKN Tak Bisa Jadi dalam Waktu 2-3 TahunBeberapa waktu lalu, Jokowi mengingatkan kembali bahwa pembangunan IKN tak bisa selesai dalam kurun waktu dua atau tiga tahun. Sebab, IKN merupakan mimpi jangka panjang.
“Ini masih memerlukan investasi, masih memerlukan investor dari dalam maupun luar (negeri). Itu yang sedang kita kejar,” tuturnya.
Nantinya, pada Upacara Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024, pembangunan IKN pun diperkirakan baru mencapai 15 persen.
“Jadi jangan membayangkan kita Upacara 17 Agustus itu sudah jadi semuanya. Tidak seperti itu, banyak yang baru menurut saya. Paling nanti 17 Agustus itu dihitung semuanya secara keseluruhan mungkin ya 15 persen (jadi),” katanya.***
Sentimen: positif (94.1%)