Sentimen
Positif (100%)
20 Jul 2024 : 20.16
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Kantongi Rekomendasi Cabup dari Partai Demokrat, Said Mulyadi Optimistis Majukan Kabupaten Pidie Jaya

21 Jul 2024 : 03.16 Views 3

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Kantongi Rekomendasi Cabup dari Partai Demokrat, Said Mulyadi Optimistis Majukan Kabupaten Pidie Jaya
Jakarta: Calon Bupati (cabup) Pidie Jaya, Aceh, Said Mulyadi menerima rekomendasi dan dukungan dari Partai Demokrat untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
 
Said optimistis dukungan Demokrat tersebut akan semakin memuluskan kemenangan untuk selanjutnya memajukan Kabupaten Pidie Jaya.
 
"Hari ini kebetulan kita diundang untuk menerima surat keputusan dari DPP Demokrat mendukung kita sebagai calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Pidie Jaya," kara Said kepada Medcom.id di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu, 20 Juli 2024.
 
Dalam pilkada, Said maju bersama wakilnya Saiful Anwar. Dia menilai bekalnya matang untuk menyalonkan diri karena didukung oleh partai lokal dan banyak partai nasional.
 
"Saya dan Pak Saiful Anwar diusung oleh Partai Aceh yang ada di legislatif kursi 10 kursi dari 25 kursi," ujar Said.
 
Said juga mengapresiasi dukungan dari Partai Demokrat. Bersama Demokrat, dia yakin Kabupaten Pidie Jaya bisa semakin maju.
 
"Yang intinya karena kami sebagai mantan Demokrat di Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya, kami sangat berkeinginan bahwa dengan dukungan bersama ini kami ingin sama-sama untuk memajukan Kabupaten Pidie Jaya," ucqp Said.
 
Dukungan dari partai nasional dinilai Said sangat penting. Sebab, rencana pembangunan Kabupaten Pidie Jaya semakin terwujud dengan banyaknya dukungan yang masuk.
 

Calon Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi

"Dalam hal ini di sana sudah ada partai lokal, dan kami yakin dengan dukungan dari partai-partai nasional ini kami mendapatkan dukungan baik pendanaan baik maupun program-program yang secara khusus yang memang kami tidak bisa kami selesaikan di tingkat kabupaten dan provinsi," kata Said.
 
"InsyaAllah dengan dukungan ini dapat terpenuhi hal-hal yang diinginkan untuk membangun Kabupaten Pidie Jaya ke depan," lanjutnya.
 
Dalam pilkada nanti, Said tidak menargetkan persentase suara secara gamblang. Namun, dia meyakini akan memenangkan kontestasi itu.
 
"Kita tidak memang mengharapkan yang banyak yang intinya kita bisa memenangkan pilkada ini," tutur Said. 
 
Untuk diketahui, Partai Demokrat merekomendasikan calon kepala daerah berdasarkan hasil survei. Ketua Umum Partai Demokrar Agus Harimurti Yudhoyono bahkan menegaskan hal tersebut dalam acara penyerahan surat rekomendasi.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

((ROS))

Sentimen: positif (100%)