Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Kab/Kota: Tangerang, Palmerah
Tokoh Terkait
Lewat Pantun, Kaesang Ungkap PSI Tantang Partai Golkar di Pilkada 2024 Banten
TVOneNews.com Jenis Media: News
Jakarta, tvOnenews.com - Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep mengatakan tidak akan berkoalisi dengan Partai Golkar di Pilkada 2024 Banten.
Hal itu dia ungkapkan Kaesang saat menyambangi Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto.
Kaesang meminta izin kepada Airlangga melalui pantun yang disiapkannya berupa sikap PSI memilih menjadi rival Golkar di Pilkada 2024 Banten.
“Izin Pak, saya punya satu pantun. Jalan-jalan ke Palmerah, jangan lupa beli jinten. Memang Golkar dan PSI ini berkolaborasi di beberapa daerah, tapi mohon izin Pak kami akan berseberangan di Banten,” kata Kaesang di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, pada Kamis (11/7/2024).
Putra bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu pun langsung memperkenalkan kader partainya yakni Faldo Maldini yang diusung di Pilkada 2024 Kota Tangerang.
“Nah sekalian memperkenalkan Pak, calon jagoan saya untuk melawan Golkar di Kota Tangerang, ada namanya Faldo Maldini, Pak,” jelas Kaesang.
Diketahui, perbedaan koalisi antara PSI dengan Golkar juga terjadi di Pilkada 2024 Kabupaten Lebak.
Pada perhalatan Pilkada 2024 Kabupaten Lebak PSI memutuskan untuk berkoalisi dengan PKS.
Hal itu diumumkan saat Kaesang dan elite PSI saat menyambangi Presiden PKS, Ahmad Syaikhu pada Senin (8/7/2024).
Syaikhu mengungkap PKS akan mengusung calon bupati dan calon wakil bupati yang berasal dari PSI.
Syaikhu mengatakan kerjasama politik ini terbentuk untuk kedua kalinya di Pilkada 2024 Banten.
“Alhamdulillah beberapa hal sudah ada titik temu seperti halnya di Banten kita dalam satu koalisi di provinsi dan juga di Kabupaten Lebak. Insya Allah juga kita PKS sebagai calon bupatinya dan wakilnya dari PSI,” kata Syaikhu.
Tak hanya itu, PSI dan Golkar kembali bertentangan pada perhelatan Pilgub 2024 Banten
Sebab pada kontestasi itu, Golkar memilih mengusung kader partainya Airin Rachmi Diany dan diisukan akan berkoalisi dengan PDIP.
Sementara, PSI mendukung duet Andra Soni dan Achmad Dimyati yang disokong tujuh partai politik (parpol).
Ketujuh partai politik itu diantaranya yakni Gerindra, PAN, PKB, PKS, PPP, NasDem, dan PSI dengan nama Koalisi Banten Maju (KBM). (saa/raa)
Sentimen: positif (50%)