Sentimen
Positif (76%)
25 Jun 2024 : 17.56
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: bandung

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Kantongi Restu Maju di Pilkada Kota Bandung, Farhan Rapatkan Barisan Kader NasDem

25 Jun 2024 : 17.56 Views 15

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Kantongi Restu Maju di Pilkada Kota Bandung, Farhan Rapatkan Barisan Kader NasDem

Bandung: Bakal calon wali kota Bandung dari Partai NasDem, Muhammad Farhan, melakukan berbagai persiapan menjelang pemilihan Wali Kota Bandung yang bakal digelar 27 November 2024. Farhan mulai mengumpulkan seluruh kader NasDem Kota Bandung untuk bertekad memenangkan Pilwakot Bandung. Farhan mengatakan terdapat dua hal yang tengah dipersiapkan usai mendapatkan surat dari Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP NasDem sebagai bakal calon yang diusung untuk Pilkada Kota Bandung. "Yang pertama, konsolidasi internal partai. Kedua, tugas ini tak lepas dari fakta bahwa saya membutuhkan dukungan dari struktur internal NasDem, karena yang kenal struktur tentu ketua dan para pengurus serta yang bisa berkomunikasi dengan partai lain selain saya ya dari partai juga," kata Farhan saat rapat konsolidasi di Arcamanik Bandung, Minggu, 23 Juni 2024.   Disinggung terkait sosok pasangan, Farhan menyebut dirinya sudah berkomunikasi dengan semua calon dari semua partai. Tetapi kecocokan secara personal sudah terjalin dengan baik. "Alhamdulillah dengan semua bisa ditanya, saya sudah berkomunikasi dengan mereka. Tapi, keputusan final koalisi kan tetap harus ada di ketum partai. Kami tinggal menunggu keputusan dari ketua umum partai kami akan berkoalisi dengan partai mana," jelasnya. Menurut dia Kota Bandung memiliki dinamika luar biasa. Bahkan, Bandung menjadi salahsatu perhatian pemerintah pusat sehingga tak sembarangan dan harus betul-betul hati-hati dalam membangun koalisi. "Enggak tahu apakah Juli atau Agustus keputusannya. Yang pasti, sebelum September atau penetapan dari KPU," ungkapnya. Bahkan Farhan mengaku diberi keleluasaan untuk melakukan komunikasi politik dengan partai di Kota Bandung. Bahkan dikatakan Farhan, DPP Partai NasDem tidak membatasi koalisi dengan partai mana pun untuk Pilkada Kota Bandung. "Enggan ada (arahan harus koalisi dengan partai tertentu), bebas denga  siapapun," ujar Farhan.

Bandung: Bakal calon wali kota Bandung dari Partai NasDem, Muhammad Farhan, melakukan berbagai persiapan menjelang pemilihan Wali Kota Bandung yang bakal digelar 27 November 2024. Farhan mulai mengumpulkan seluruh kader NasDem Kota Bandung untuk bertekad memenangkan Pilwakot Bandung.
 
Farhan mengatakan terdapat dua hal yang tengah dipersiapkan usai mendapatkan surat dari Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP NasDem sebagai bakal calon yang diusung untuk Pilkada Kota Bandung.
 
"Yang pertama, konsolidasi internal partai. Kedua, tugas ini tak lepas dari fakta bahwa saya membutuhkan dukungan dari struktur internal NasDem, karena yang kenal struktur tentu ketua dan para pengurus serta yang bisa berkomunikasi dengan partai lain selain saya ya dari partai juga," kata Farhan saat rapat konsolidasi di Arcamanik Bandung, Minggu, 23 Juni 2024.
  Disinggung terkait sosok pasangan, Farhan menyebut dirinya sudah berkomunikasi dengan semua calon dari semua partai. Tetapi kecocokan secara personal sudah terjalin dengan baik.
"Alhamdulillah dengan semua bisa ditanya, saya sudah berkomunikasi dengan mereka. Tapi, keputusan final koalisi kan tetap harus ada di ketum partai. Kami tinggal menunggu keputusan dari ketua umum partai kami akan berkoalisi dengan partai mana," jelasnya.
 
Menurut dia Kota Bandung memiliki dinamika luar biasa. Bahkan, Bandung menjadi salahsatu perhatian pemerintah pusat sehingga tak sembarangan dan harus betul-betul hati-hati dalam membangun koalisi.
 
"Enggak tahu apakah Juli atau Agustus keputusannya. Yang pasti, sebelum September atau penetapan dari KPU," ungkapnya.
 
Bahkan Farhan mengaku diberi keleluasaan untuk melakukan komunikasi politik dengan partai di Kota Bandung. Bahkan dikatakan Farhan, DPP Partai NasDem tidak membatasi koalisi dengan partai mana pun untuk Pilkada Kota Bandung.
 
"Enggan ada (arahan harus koalisi dengan partai tertentu), bebas denga  siapapun," ujar Farhan.
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(DEN)

Sentimen: positif (76.2%)