Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Gunung, Mampang Prapatan
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Info Acara hingga Rekayasa Lalin
Detik.com Jenis Media: Metropolitan
Jakarta International Marathon (JAKIM) akan diselenggarakan pada tanggal 23 Juni 2024. Acara yang digelar dalam rangka turut menyemarakkan HUT ke-497 Jakarta ini akan digelar di Monumen Nasional (Monas) hingga Gelora Bung Karno (GBK).
Kegiatan tersebut juga akan dimeriahkan dengan acara pertunjukan hiburan. Selain itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) bersama Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas (lintas) sepanjang rute tersebut.
Berikut informasi selengkapnya:
Info Acara JAKIM 23 Juni 2024Mengutip Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta, diinformasikan bahwa akan ada acara hiburan dalam rangkaian kegiatan Jakarta International Marathon (JAKIM) pada Minggu, 23 Juni 2024. Seperti pertunjukan musik dari MALIQ & D'Essentials.
"Mulai dari Silang Barat Laut Monas dan finish di Stadion Utama Gelora Bung Karno, JAKIM menjanjikan kegiatan yang seru dan menyenangkan, yang melintasi landmark ikonik Jakarta. Plus, nikmati penampilan spesial dari MALIQ & D'Essentials!" demikian keterangannya.
Jakarta International Marathon 2024 (Foto: Dok. Disparekraf DKI Jakarta)Info Penutupan 34 Ruas JalanSelain itu, akan ada penutupan 34 ruas jalan sepanjang rute yang meliputi kawasan Monas hingga GBK. penutupan jalan selama penyelenggaraan JAKIM 2024 ini akan berlaku pada Minggu, 23 Juni 2024 pagi hingga siang dari pukul 04.00 sampai 12.00 WIB
Ruas jalan yang ditutup yaitu Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur, Jalan Medan Merdeka Selatan sisi Utara, Jalan Medan Merdeka Timur sisi Barat, Jalan Perwira, Jalan Lapangan Banteng Barat, Jalan Lapangan Banteng Selatan, Jalan Wahidin Raya, Jalan Gunung Sahari (dari simpang Jalan Gunung Sahari-Wahidin sampai dengan simpang Jalan Gunung Sahari-Jalan Budi Utomo.
Kemudian, ruas Jalan Budi Utomo sisi Selatan, Jalan Lapangan Banteng Utara, Jalan Katedral, Jalan Juanda sisi Selatan, Jalan Veteran sampai dengan simpang Jalan Veteran-Veteran III, Jalan Medan Merdeka Utara (dari simpang Jalan Merdeka Utara-Veteran III sampai dengan simpang Jalan Medan Merdeka Utara-Jalan Medan Merdeka sisi Timur).
Selanjutnya, jalan MH Thamrin sisi Timur, Jalan Jenderal Sudirman sisi Timur, Jalan Imam Bonjol-Taman Sunda Kelapa (Taman Suropati), Jalan Hos Cokroaminoto dari simpang Jalan Hos Cokroaminoto-Imam Bonjol sampai dengan Jalan HR Rasuna Said, Underpass Mampang Kuningan, Jalan Mampang Prapatan Raya, Jalan Patimura, Underpass Pattimura, Jalan Hasanudin, Jalan Iskandarsyah, Jalan Prapanca Raya, Jalan Sisingamangaraja, Jalan Gatot Subroto dan Jalan Gerbang Pemuda.
Rekayasa Lalin di Monas-GBKSehubungan adanya penutupan jalan, akan diberlakukan rekayasa lalu lintas yang berlaku sejak Sabtu, 22 Juni 2024 malam hingga Minggu, 23 Juni 2024 secara situasional. Untuk mempermudah akses lokasi, disiapkan 17 titik lokasi parkir di sekitar Monas dan GBK.
[Gambas:Instagram]
(wia/imk)Sentimen: netral (57.1%)