Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pilkada Serentak
Hewan: Sapi
Kaesang Siap Ditinggal Projo demi Anies: Enggak Masalah, Namanya Politik
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku tak persoalkan dukungan kalangan Relawan Pro Jokowi (Projo) yang kemungkinan besar hilang jika benar ia akhirnya dipasangkan dengan Anies Baswedan.
Bagnya, setiap individu dan kelompok berhak menentukan arah an pandangan politiknya masing-masing. Apabila tidak selaras dengan apa pun pilihannya nanti di Pilkada Jakarta, Kaesang mengaku sudah siap.
Tak terkecuali Projo, di menjawab respons kelompok tersebut yang sudah mendeklarasikan diri tak akan mendukung Anies Baswedan di Pilgub DKI mendatang.
“Itu balik lagi itu kan dari teman-teman Projo, enggak masalah. Kan mereka berhak punya pandangan politik yang berbeda, enggak masalah,” ujar Kaesang, Kamis, 13 Juni 2024.
Adapun terkait calon pasangannya, Kaesang mengaku dirinya sudah siap melaju Bersama siapa pun yang ditentukan terbaik baginya.
“Balik lagi, namanya politik kita ya enggak masalah kok dengan siapa pun,” kata Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.
Kaesang melanjutkan, apabila perjodohan politiknya bersama eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan betulan terwujud, ia sudah mempersiapkan diri.
Menurut Kaesang, elektabilitas Anies cukup baik di Jakarta. Itulah yang membuatnya yakin ada bekal cukup untuk berkontestasi di Pilkada Jakarta bersama eks Capres 2024 tersebut.
Namun, dia menekankan bahwa pembahasan mengenai peluang duet Anies-Kaesang masih belum mencapai level komunikasi PSI dan PKB di tingkat Provinsi Jakarta.
“Kalo itu kan komunikasinya sekarang masih di tingkat provinsi, di teman-teman Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) ya. Tapi kalau saya ditanya siap atau enggak, ya saya harus siap,” ujar dia, menandaskan.
Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Serahkan Sapi Kurban ke Masjid Al-Azhar, Ini Jenis Sapi dan Beratnya
PKB Dorong Ide Anies-KaesangAnies Baswedan mendatangi Kantor DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI Jakarta pada Kamis, 13 Juni 2024. Anies Baswedan tiba di sana sekira pukul 12.58 WIB. Dia disambut jajaran pengurus DPW PKB.
Mantan Gubernur DKI itu lalu masuk ke dalam ruangan. Di sana, dia diterima oleh Ketua DPW PKB DKI Hasbiallah Ilyas. Sebelumnya, PKB Jakarta merekomendasikan Anies untuk diusung sebagai bakal calon gubernur DKI di Pilkada DKI 2024.
Ketua DPW PKB Jakarta, Hasbiallah Ilyas, menyebut bahwa Anies adalah calon tunggal untuk dicalonkan sebagai bakal calon Gubernur DKI. Surat rekomendasi dukungan dibacakan langsung oleh Hasbiallah di Kantor DPW PKB Jakarta, Rabu, 13 Juni 2024.
Dia mengatakan, dukungan tersebut terjadi setelah mendengarkan aspirasi dari tingkat ranting, DPC, sampai DPW, termasuk masukan sejumlah kiai dan ulama. "PKB memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal untuk mencalonkan di Pilkada DKI Jakarta 2024-2029," katanya.
Anies, kata Hasbiallah, telah mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan (UKK) yang digelar PKB untuk menjaring kandidat calon kepala daerah DKI Jakarta. Hasbiallah mengatakan, pihaknya mantap mengusung Anies. Jikalau ada tokoh lain yang ingin mendaftar, kata dia, hanya tersedia untuk posisi calon wakil gubernur.
DPW PKB Jakarta pun mengusulkan Anies Baswedan untuk maju sebagai calon gubernur di Pilkada Jakarta tahun ini. Mereka juga membuka peluang duet untuk Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep.
Menurut Ketua DPW PKB Jakarta, Hasbiallah Ilyas, pihaknya telah berkomunikasi dengan PSI.
"Kami terbuka dengan siapapun, termasuk Mas Kaesang memang mau mencalonkan wakil gubernur DKI untuk mendampingi Anies Baswedan," ucapnya.
Meski demikian, wacana duet Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep itu akan diputuskan oleh DPP PKB.
"Mudah-mudahan Anies-Kaesang," tuturnya. ***
Sentimen: positif (96.9%)