Sentimen
Positif (93%)
10 Jun 2024 : 03.08

Kisah Difabel Ikut Aksi Bela Palestina, Berangkat Sendirian dari Rangkasbitung ke Patung Kuda

10 Jun 2024 : 03.08 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Kisah Difabel Ikut Aksi Bela Palestina, Berangkat Sendirian dari Rangkasbitung ke Patung Kuda

JAKARTA  - Di antara ribuan massa yang menggelar Aksi Bela Palestina di Patung Kuda, Jakarta Pusat, terdapat salah seorang pria yang tetap ikut berjalan meski dalam keterbatasan.

Dialah Egi (33), pria muda asal Rangkasbitung, Banten, yang berjalan dengan kedua tangannya karena sedari lahir kedua kakinya tidak dapat berfungsi dengan normal.

Egi yang berjalan seorang diri, mengaku sudah bersiap untuk mengikuti Aksi Bela Palestina tersebut sedari Minggu siang ini (9/62024).

"Alhamdulillah, saya berangkat sendiri. Jalan sedari ba'da zuhur tadi," ungkap Egi.

Egi mengatakan, berangkat ke lokasi dengan menumpang kereta commuter line dari Rangkasbitung. Dia mengaku diantar oleh seorang santrinya ke stasiun terdekat.

Dari penuturannya, Egi berprofesi sebagai seorang pengajar ilmu agama di lingkungan tempat tinggalnya. "Saya naik kereta, tadi diantar oleh santri," jelas Egi.

Egi mengatakan, kedatangannya mengikuti aksi solidaritas bela Palestina tersebut karena merasa perjuangan rakyat yang tengah ditindas oleh Israel, tidak sebanding dengan perjuangannya.

"Perjuangan kita selama ini tidak sepadan dengan orang-orang di Palestina. Di sana jiwa mereka sungguh sangat kuat, digempur dengan dibombardir dengan bom tapi mereka punya kesabaran luar biasa," terang Egi.

"Yang penting kita niatkan perkumpulan kita ini mengundang ridho Allah SWT ya," sambung Egi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Egi bahkan berujar, ongkos keberangkatannya dari Rangkasbitung ke lokasi aksi tersebut menghabiskan uang Rp50 Ribu. Baginya, uang tersebut tidaklah seberapa dibandingkan pahala dan ganjaran yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa.

"Saya habis Rp50 ribu biar Allah menggantinya dengan pahala dan ganjaran surganya Allah," tegas Egi.

Diketahui, peserta aksi bela Palestina mulai memadati kawasan Patung Kuda, Monas Jakarta Pusat, mereka berbondong-bondong mulai mendatangi panggung utama sambil mengibarkan bendera Palestina.

Dari pantauan MNC Portal Indonesia, para peserta mulai berdatangan sejak pukul 13.30 WIB, mereka kompak mengenakan pakaian hitam dan putih, serta membawa atribut aksi lainnya.

Tua, muda, hingga anak-anak ikut dalam aksi bela Palestina yang diadakan Minggu (9/6/2024), direncanakan aksi akan dimulai pada pukul 15.00 WIB.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Sentimen: positif (93.9%)