Sentimen
Positif (100%)
1 Jun 2024 : 20.18
Informasi Tambahan

BUMN: BNI, BRI, Bank Mandiri, PT Pos Indonesia, BSI

Kab/Kota: Cilandak, Ragunan

Penyaluran Bansos BPNT Rp400 Ribu Alokasi Mei-Juni Masih Sepi, Baru 3 Bank Penyalur yang Tunjukkan Tanda-tanda Pencairan

2 Jun 2024 : 03.18 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Penyaluran Bansos BPNT Rp400 Ribu Alokasi Mei-Juni Masih Sepi, Baru 3 Bank Penyalur yang Tunjukkan Tanda-tanda Pencairan

AYOBOGOR.COM - Keluarga penerima manfaat (KPM) bisa sedikit bernapas lega lantaran bansos BPNT senilai Rp400 ribu alokasi Mei-Juni yang telah lama dinanti akhirnya cair.

Bansos BPNT senilai Rp400 ribu cair di penghujung Mei 2024. Bank Syariah Indonesia (BSI) jadi yang pertama kali menyalurkan bantuan.

BSI merupakan bank penyalur yang ditunjuk oleh Kementerian Sosial (Kemensos) untuk menyalurkan bantuan sosial di wilayah Aceh.

Baca Juga: Fix Saldo Rp400.000 Cair Pagi Hari Ini dan Bansos Masuk 2 Kali di Bulan Mei Khusus Bagi KKS BPNT Kategori Berikut

Sontak banyak warga Aceh yang sudah mengunggah struk ATM bukti pencairan bansos BPNT senilai Rp400 ribu alokasi Mei-Juni ke grup bantuan sosial yang ada di media sosial Facebook.

Setelah itu disusul Bank BNI yang menyalurkan bantuan sembako tunai tersebut lewat Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Pada Jumat, 31 Mei 2024 seorang KPM di Jakarta Selatan mengaku sudah mendapatkan bansos BPNT.

"Alhamdulillah, BPNT murni cair di wilayah Ampera, Cilandak, Ragunan, Jaksel tanggal 30 kemarin pukul 19:00 dengan nominal Rp400.000," tulis keluarga penerima manfaat tersebut.

Akan tetapi KPM yang mengunggah struk ATM bukti pencairan dana dari Bank BNI belum banyak. Begitu juga dengan Bank BRI, baru satu atau dua orang saja yang melaporkan terkait adanya pencairan bansos BPNT senilai Rp400 ribu alokasi Mei-Juni.

Baca Juga: Kabar Gembira! KKS BNI BRI Mandiri Tahun 2017-2022 Terisi Saldo Rp400 Ribu, Apakah Bansos BPNT Tahap 4 Sudah Cair?

Jadi terpantau hingga hari ini baru tiga bank penyalur itu saja yang aktif mencairkan bantuan sosial. Sementara itu, Bank Mandiri belum terdeteksi sama sekali terkait adanya tanda-tanda pencairan bansos.

Bagi Anda yang memiliki layanan m-banking di handphone bisa mengecek secara berkala. Apabila sudah didapati adanya salso bantuan sembako tunai bisa langsung mencairkan dana di ATM terdekat.

Kemungkinan besar saldo bantuan akan masuk pada sore hari nanti atau besok Minggu, 2 Juni 2024. Pasalnya status bansos BPNT di aplikasi SIKS-NG sudah standing istruction (SI) alias siap salur.

Dilansir dari grup Facebook Info Bansos BPNT dan PKH Cair, hingga saat ini presentasi pencairan dari bantuan tersebut baru 35 persen saja di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Update Bansos BPNT Tahap 3 Periode Mei-Juni Via KKS BNI Mulai Cair Bertahap Khususnya Jawa Barat

Selain bansos BPNT senilai Rp400 ribu alokasi Mei-Juni, saat ini juga sedang berlangsung penyaluran bantuan PKH dan beras 10 kilogram.

Sama seperti BPNT, PKH juga dicairkan lewat KKS. Sedangkan bantuan cadangan beras pemerintah (CBP) disalurkan lewat PT Pos Indonesia.***

Sentimen: positif (100%)