Sentimen
Positif (57%)
31 Mei 2024 : 14.02

Nasib Tapera Buat Pekerja RI Ditentukan Hari Ini!

31 Mei 2024 : 21.02 Views 2

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: News

Nasib Tapera Buat Pekerja RI Ditentukan Hari Ini!

Jakarta, CNBC Indonesia - Kantor Staf Presiden (KSP) akan menggelar konferensi pers tentang Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) siang ini, pukul 14.00 WIB, Jumat (31/5/2024).

Adapun, perwakilan kementerian dan lembaga dijadwalkan untuk hadir di acara yang diadakan di Gedung Bina Graha, Jakarta Pusat. Tapera telah menjadi sorotan setelah Presiden Joko Widodo merilis Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 21 Tahun 2024 tentang Perubahan atas PP Nomor 25 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera).

Aturan ini diteken Jokowi pada 20 Mei 2024. Adapun iuran peserta ditetapkan sebesar 3% dari gaji atau upah peserta. Namun, untuk pekerja swasta, BUMN, ASN dan lainnya, sebanyak 0,5% ditanggung pemberi kerja dan 2,5% menjadi beban pekerja.

-

-

Sebelumnya, Mensesneg Pratikno menanggapi ramainya penolakan kebijakan iuran Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang memotong gaji pekerja. Pratikno mengatakan terkait kebijakan tersebut akan dijelaskan oleh Kementerian PUPR.

"Izin prakarsanya kan itu dari Kementerian PUPR, nanti biar Kementerian PUPR, Kementerian Keuangan, dan kementerian terkait yang akan menjelaskan," kata Pratikno di Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Kamis (30/5/2024).

Dia mengatakan pemerintah telah melakukan rapat koordinasi mengenai kebijakan iuran Tapera. Pratikno menegaskan Kementerian PUPR yang akan memberi penjelasan.


[-]

-

Gaji Dipotong Rp125 Ribu untuk Tapera, Hidup Buruh Makin Sengsara
(haa/haa)

Sentimen: positif (57.1%)