Sentimen
Bukan Gaji 13, PNS Golongan Ini Justru akan Dapat Kesedihan di Bulan Juni Mendatang!
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM-- Gaji 13 merupakan sebuah tunjangan yang selalu diberikan kepada PNS dan pensiunan di periode waktu tertentu.
Biasanya, gaji 13 PNS dan pensiunan akan diberikan pada bulan Juni di setiap tahunnya. Ya, ini merupakan salah satu jenis tunjangan tahunan.
Karena gaji 13 merupakan tunjangan tahunan, maka sudah tentu jika nominal dari ini akan lebih besar ketimbang tunjangan lainnya.
Baca Juga: Simulasi Perhitungan Gaji PNS Single Salary, Nominalnya Fantastis Capai Puluhan Juta, Kapan Berlaku?
Mungkin, satu-satunya yang bisa menyaingi nominal dari tunjangan satu ini hanyalah THR PNS 2024. THR sendiri sudah dicairkan pada beberapa waktu yang lalu.
Setiap tahunnya memang THR dan gaji 13 selalu disejajarkan, selain besarnya yang hampir serupa, keduanya juga sama-sama merupakan tunjangan tahunan.
Perlu diketahu bahwa komponen dari gaji 13 pensiunan PNS berbeda dari komponen gaji 13 PNS aktif. Umumnya pensiunan akan mendapatkan lebih sedikit.
• Komponen dari gaji 13 PNS aktif adalah sebagai berikut:
- Gaji pokok bulanan
- Tunjangan pangan.
- Tunjangan keluarga.
- Tunjangan kinerja.
- Tunjangan jabatan/umum.
Semua PNS aktif akan menerima gabungan dari 5 komponen tersebut di satu waktu sebagai gaji 13, namun ada golongan tertentu yang tidak akan mendapatkannya.
• Kedua golongan yang tidak akan mendapat gaji 13 adalah sebagai berikut ini:
1. PNS yang saat ini sedang cuti tapi di luar tanggungan negara atau sebutan lain.
2. PNS yang saat ini ditugaskan di luar instansinya dan juga di luar tanggungan pemerintah.
Demikian, itu tadi adalah informasi soal PNS golongan tertentu yang tidak akan mendapatkan tunjangan gaji 13 di bulan Juni mendatang.***
Sentimen: positif (50%)