Sentimen
Positif (99%)
10 Mei 2024 : 06.43
Informasi Tambahan

Event: Ibadah Haji

Kab/Kota: Jeddah

Persiapan Akomodasi Haji 2024 di Mekkah Matang, Jemaah Calon Haji Indonesia Siap Disambut

10 Mei 2024 : 13.43 Views 2

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Persiapan Akomodasi Haji 2024 di Mekkah Matang, Jemaah Calon Haji Indonesia Siap Disambut

AYOBANDUNG.COM--Persiapan akomodasi di Mekkah untuk musim haji 2024 telah matang dan siap menyambut kedatangan para tamu Allah. Hal ini disampaikan oleh Kepala Daerah Kerja (Daker) Mekkah, Khalilurrahman, kepada tim Media Center Haji 2024 di Mekkah, Arab Saudi, pada Kamis 9 Mei 2024 Waktu Arab Saudi.

"Kami telah memastikan kesiapan akomodasi, termasuk hotel, katering, dan transportasi, dengan berkoordinasi dengan kepala bidang terkait," ujar Khalilurrahman.

Menurutnya, masih ada waktu sekitar 10 hari hingga kedatangan jemaah untuk mematangkan persiapan, dan kami terus berkoordinasi untuk memastikan layanan terbaik bagi para jemaah.

Baca Juga: Kantor Urusan Haji Jeddah Adakan Bimtek untuk 644 Tenaga Pendukung PPIH Bahas Teknis Melayani Jemaah Haji

Khalilurrahman menambahkan, dari hasil koordinasi dan pengecekan di lapangan, masih ada satu atau dua hotel yang perlu dipastikan kembali kesiapannya.

"Namun, kami telah menindaklanjuti dan meminta pihak hotel untuk segera menyelesaikannya," ungkapnya.

Adapun beberapa persoalan yang kerap terjadi seperti air juga telah dikoordinasikan untuk memastikan kelancaran selama musim haji.

Dengan persiapan yang matang ini, dia mengharapkan para jemaah calon haji Indonesia dapat melaksanakan ibadah haji dengan nyaman dan khusyuk. ***

Sentimen: positif (99.4%)