Sentimen
Positif (99%)
30 Apr 2024 : 10.11
Informasi Tambahan

Event: Olimpiade

Kab/Kota: Depok, Paris

Meriah, Ribuan Warga Nobar Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan di Halaman Balkot Depok

30 Apr 2024 : 17.11 Views 3

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Meriah, Ribuan Warga Nobar Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan di Halaman Balkot Depok

DEPOK, iNews.id - Ribuan warga yang tumpah ruah mennonton bareng pertandingan Semifinal Piala Asia U-23 antara Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Halaman Taman Balai Kota Depok, Senin (29/4/2024) malam. Acara itu berlangsung meriah.

Pantauan iNews Media Group di lokasi, Wali Kota Depok M Idris menyanyi diiringi pemusik menyanyikan lagu berjudul 'Andai Kau Datang' di hadapan ribuan warga. Ribuan warga tua, muda hingga anak-anak terlihat duduk rapih dan tertib beralaskan rumput serta tikar.

Baca Juga

Ibnu Jamil Optimis Timnas Indonesia Mampu Tumbangkan Uzbekistan: Bismillah Selangkah Lagi!

Terlihat seluruh lapangan yang biasa dipakai upacara itu hampir penuh dengan warga yang hendak nobar. Terlihat warga membawa atribut berupa syal, bendera dan lainnya untuk mendukung perjuangan Timnas Indonesia. Terlihat pula sejumlah stand UMKM yang disediakan diserbu warga.

Antusiasme warga pun terlihat dari sejak antrean parkir motor yang berada di sekitaran Halaman Balai Kota Depok.

Baca Juga

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 Vs Uzbekistan: Sananta Jadi Ujung Tombak

Sebagai informasi, MNC Media Group mendukung sepakbola Indonesia dengan cara menyediakan tayangan siaran langsung gratis serta mempersilahkan nobar non komersial.

Timnas Indonesia asuhan pelatih Shin Tae-yong berhasil mengubur dominasi Korea Selatan di babak Perempat Final dengan unggul 10-11 lewat adu tendangan pinalti setelah skor waktu normal dan perpanjangan waktu berakhir 2-2. Pada babak Semifinal Indonesia ditantang Uzbekistan yang berhasil mengalahkan Arab Saudi.

Baca Juga

Profil dan Biodata Choi Ju-young, Dokter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Apabila Indonesia menang di babak Semifinal akan bertemu dengan Jepang atau Irak di babak Final nanti. Timnas Indonesia yang tembus babak Semifinal akan masuk dalam ajang Olimpiade Paris. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq

Sentimen: positif (99.9%)