Sentimen
Positif (91%)
28 Apr 2024 : 15.17

Halal Bihalal PBNU, Gus Yahya: Prabowo-Gibran Hadir Sebagai Keluarga Besar NU

28 Apr 2024 : 22.17 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Halal Bihalal PBNU, Gus Yahya: Prabowo-Gibran Hadir Sebagai Keluarga Besar NU

Sebelumnya diberitakan, Presiden dan wakil presiden terpilih 2024-2029, Prabowo-Gibran menghadiri halal bihalal di Kantor PBNU, Minggu (28/4/2024). Pantauan Redaksi Liputan6.com, Prabowo dan Gibran hadir pukul 13.00 WIB.

Seperti diketahui, Prabowo-Gibran sudah ditetapkan sebagai Presiden-Wakil Presiden 2024-2024 terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPU RI). Hal ini berdasarkan Berita Acara Nomor 252/PL.01.9-BA/05/2024 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

"Komisi Pemilihan Umum menetapkan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 H Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih periode tahun 2024-2029 dalam pemilihan umum tahun 2024," ujar Ketua KPU Hasyim Asy'ari dalam rapat pleno di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024).

Hasyim merinci, perolehan suara kemenangan Prabowo-Gibran secara nasional yaitu sebanyak  96.214.691 atau setara dengan 58,59 persen dari total suara sah nasional. Prabowo-Gibran juga memenuhi sedikitnya 20 persen suara dari 38 provinsi di Indonesia.

Dengan penetapan tersebut, maka Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dinyatakan sah sebagai presiden dan wakil presiden periode 2024-2029.

   

Sentimen: positif (91.4%)