Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Depok, Jati, Kramat, Kramat Jati, Sukabumi, Kebon Jeruk
Kasus: kebakaran
Tokoh Terkait
Rumah Agen Gas dan Air Galon di Cinere Depok Terbakar, 1 Orang Tewas
iNews.id Jenis Media: Nasional
DEPOK, iNews.id - Rumah agen tabung gas dan air galon di Jalan Melati, Depok terbakar pada Jumat (26/4/2024) sekitar pukul 09.00 WIB. Kebakaran ini diakibatkan ledakan tabung gas.
Kepala UPT Pemadam Kebakaran Cinere, Dody Iskandar menyebut pemilik rumah berinisial MY (52) tewas karena terjebak saat kebakaran.
Baca Juga
Tersambar Petir saat Hujan Deras, Rumah Warga Sukabumi Ludes Terbakar
"Objek rumah agen gas elpiji dan air galon, dugaan penyebab ledakan tabung gas elpiji. Terdapat 1 korban jiwa terjebak saat memadamkan api," kata Dody saat dikonfirmasi, Jumat (26/4).
UPT Pemadam Kebakaran Cinere dibantu Bojongsari dan Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan mengerahkan 6 unit mobil pemadam.
Baca Juga
Korsleting Listrik, Rumah Mewah di Kebon Jeruk Jakarta Barat Terbakar
Dody menyebut saat ini korban dilarikan ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk diidentifikasi. Sedangkan kebakaran ditangani Polsek Cinere untuk penyelidikan lebih lanjut.
"RS Polri sedang diidentifikasi dan penyelidikan," katanya.
Baca Juga
Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Angkot Terbakar di SPBU Sukabumi
Editor : Faieq Hidayat
Sentimen: negatif (92.8%)