Sentimen
Positif (99%)
17 Apr 2024 : 00.41
Informasi Tambahan

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: Surabaya

Tokoh Terkait

Warga Surabaya Tak Perlu Khawatir, Tak Ada ASN Pemkot yang WFH

17 Apr 2024 : 00.41 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Warga Surabaya Tak Perlu Khawatir, Tak Ada ASN Pemkot yang WFH

Surabaya (beritajatim.com) Pemerintah memberlakukan kebijakan Work From Home (WFH) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) selama tanggal 16-17 April 2024. Menanggapi kebijakan itu, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan bahwa tidak ada ASN di lingkup Pemkot Surabaya yang mengambil WFH.

“WFH kecil, tapi yang lainnya sudah masuk semuanya. Tapi kenyataannya semua masuk, tidak ada WFH. Kalau pelayanan publik, perizinan, puskesmas, kelurahan, dan kecamatan los dol kerja. Tetap masuk semuanya, InsyaAllah tidak ada yang bolos,” tegas Eri dalam acara halalbihalal di halaman Taman Surya, Selasa (16/4/2024).

Eri menjelaskan bahwa kebijakan WFH ini hanya berlaku untuk instansi yang tidak berkaitan dengan pelayanan publik. Sementara itu, instansi yang berkaitan dengan pelayanan publik seperti perizinan, puskesmas, kelurahan, dan kecamatan tetap beroperasi seperti biasa.

“Kalau pelayanan publik, perizinan, puskesmas, kelurahan, dan kecamatan los dol kerja. Tetap masuk semuanya, InsyaAllah tidak ada yang bolos,” tandasnya.

Eri pun meminta masyarakat untuk tidak khawatir dengan pelayanan publik di Surabaya selama masa WFH ini.

“Masyarakat tidak perlu khawatir, pelayanan publik tetap berjalan seperti biasa. Jadi, kalau ada urusan di kelurahan, kecamatan, puskesmas, atau perizinan, tetap bisa dilayani,” ujarnya. [asg/but]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Sentimen: positif (99%)