Sentimen
Negatif (96%)
16 Apr 2024 : 07.49
Informasi Tambahan

Kab/Kota: London

Tokoh Terkait
Rishi Sunak

Rishi Sunak

Antonio Tajani

Antonio Tajani

G7 Siap Beri Sanksi ke Iran Paska Serangan ke Israel

16 Apr 2024 : 07.49 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

G7 Siap Beri Sanksi ke Iran Paska Serangan ke Israel

LONDON - Perdana Menteri (PM) Inggris Rishi Sunak mengatakan negara-negara demokrasi utama Kelompok Tujuh (G7) sedang menyusun paket tindakan terkoordinasi terhadap Iran atas serangan ke Israel.

“Saya berbicara dengan sesama pemimpin G7, kami bersatu dalam mengutuk serangan ini,” kata Sunak di parlemen.

Italia, yang memegang jabatan presiden bergilir G7, mengatakan pihaknya terbuka terhadap sanksi baru dan menyarankan tindakan baru apa pun akan menyasar individu.

Dalam wawancara dengan Reuters, Menteri Luar Negeri Italia Antonio Tajani mengatakan semua anggota G7 harus mendukung sanksi baru.

“Jika kita perlu menerapkan lebih banyak sanksi terhadap orang-orang yang jelas-jelas terlibat melawan Israel, misalnya mendukung terorisme, mendukung Hamas, maka hal itu mungkin dilakukan,” terang Tajani.

Serangan Iran telah mengganggu perjalanan, dengan setidaknya selusin maskapai penerbangan membatalkan atau mengubah rute penerbangan, dan regulator penerbangan Eropa menegaskan kembali saran agar maskapai penerbangan berhati-hati di wilayah udara Israel dan Iran.

Iraqi Airways mengumumkan dimulainya kembali penerbangan antara Irak dan Iran pada Selasa (16/4/2024).

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian mengatakan Teheran telah memberi tahu Amerika Serikat (AS) bahwa serangan terhadap Israel akan dibatasi dan untuk pertahanan diri, dan bahwa negara-negara tetangga di kawasan itu telah diberitahu 72 jam sebelumnya.

Sebelumnya, para pemimpin negara-negara G7 mengutuk serangan Iran terhadap Israel dan mengatakan pada Minggu (14/4/2024) bahwa mereka akan berupaya mencegah eskalasi regional yang tidak terkendali di Timur Tengah (Timteng).

Hal ini berbanding terbalik saat Israel melakukan serangan ke konsulat Iran di Damaskus, Suriah. G7 sama sekali tidak mengeluarkan pernyataan mengutuk Israel.

Italia telah mengadakan pertemuan para pemimpin G7 setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menjanjikan tanggapan diplomatik yang terkoordinasi terhadap serangan pesawat tak berawak dan rudal yang belum pernah terjadi sebelumnya yang diluncurkan oleh Iran semalam.

Para pemimpin G7, yang berbicara kurang dari satu jam melalui konferensi video, menyerukan Iran untuk menahan diri.

Sentimen: negatif (96.9%)