Sentimen
Netral (49%)
14 Apr 2024 : 09.21
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Inter Milan

Kab/Kota: Mataram

Partai Terkait

Bertemu Erick Thohir, Kiper Emil Audero Otw Jadi WNI? Netizen Langsung Heboh

14 Apr 2024 : 16.21 Views 2

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Bertemu Erick Thohir, Kiper Emil Audero Otw Jadi WNI? Netizen Langsung Heboh

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Emil Audero Mulyadi kiper berdarah Indonesia membuat heboh usai bertemu dengan Ketum PSSI Erick Thohir.

Pertemuan antara Emil Audero dan Erick Thohir tersebut diunggah oleh Instagram Ketum PSSI tersebut.

Nampak dalam pertemuan itu Emil Audero dan Erick Thohir saling bersalaman.

Dalam unggahannya, Erick Thohir menjelaskan pertemuannya dengan Emil Audero.

Erick Thohir mengaku bertemu dengan Emil Audero untuk memberikan motivasi kepada sang pemain yang sedang berjuang bersama Inter Milan.

"Bertemu Emil Audero, pemain berdarah Indonesia yang lahir di Mataram dan saat ini membela Inter Milan," tulis Erick Thohir.

Baca Juga: Telan Anggaran Rp 195 Miliar, Proyek Warisan Anies Baswedan Ini Dihentikan, Terungkap Penyebabnya

"Support saya selalu untuk Emil dalam perjalanan karir dan tentunya upaya dalam meraih Scudetto tahun ini bersama klub kesayangan," lanjut Erick Thohir.

Sejumlah netizen pun berspekulasi terkait pertemuan Erick Thohir dan Emil Audero itu.

Banyak netizen yang berharap Emil Audero segera dinaturalisasi menjadi WNI agar bisa memperkuat Timnas Indonesia.

"Kayanya udah langsung dibikinin KTP kelahiran Mataram ini," tulis akun terapambarep.

Sebagaimana diketahui, Emil Audero merupakan penjaga gawang Inter Milan yang memiliki darah Indonesia.

Darah Indonesia, Emil Audero mengalir dari sang ayah bernama Edy Mulyadi yang merupakan asli orang Mataram NTB.

Baca Juga: Gerindra Merapat! Opsi Duet Ridwan Kamil-Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar 2024 Semakin Kuat, Airlangga Hartarto Bilang Ini

Hingga kini PSSI sendiri belum memberikan kabar terkait naturalisasi Emil Audero sebagai WNI.(*)

Sentimen: netral (49.2%)