Sentimen
Positif (66%)
8 Apr 2024 : 21.57
Informasi Tambahan

Event: Pilkada Serentak

Kab/Kota: Tangerang

Partai Terkait

Golkar Usung Nama Baru untuk Cagub DKI Jakarta 2024, Isu Ridwan Kamil Mundur dari Politik Semakin Menguat?

9 Apr 2024 : 04.57 Views 3

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Golkar Usung Nama Baru untuk Cagub DKI Jakarta 2024, Isu Ridwan Kamil Mundur dari Politik Semakin Menguat?

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Setelah pelaksanaan pilpres 2024, pemerintah dan sejumlah partai sudah mulai mempersiapkan pilkada yang akan digelar pada November 2024 mendatang.

Nama mantan gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil pun mulai banyak dibicarakan publik dalam pilkada 2024 khususnya pilgub DKI Jakarta dan pilgub Jabar.

Pasalnya, Partai Golkar telah memberikan dua buah surat tugas kepada Ridwan Kamil untuk menjadi cagub dengan pilihan DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Akan tetapi, baru-baru ini beredar isu bahwa ada kemungkinan Ridwan Kamil akan mundur dari dunia politik.

Baca Juga: Tol Bocimi di Tengah Longsor, Wamen BUMN Targetkan Oprasional Ulang Sebelum Lebaran 2024, Apakah bisa?

Tak hanya itu, Partai Golkar juga diketahui telah mengusung nama baru untuk maju di pilgub DKI Jakarta 2024.

Apakah hal ini membuat isu mundurnya Ridwan Kamil dari dunia politik semakin menguat? Simak penjelasannya dalam artikel ini.

Sebelumnya, kabar terkait mundurnya Ridwan Kamil dari dunia politik ini disampaikan langsung oleh dirinya melalui akun Instagram pribadi @ridwankamil pada akhir Februari 2024 lalu.

Ridwan Kamil mengatakan bahwa dirinya masih belum menentukan pilihan karir politiknya, terutama pilihan soal pilkada 2024.

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini juga mengatakan bahwa opsi untuk mundur dari dunia politik juga sedang ia pertimbangkan, sebab ia ingin fokus mengurus bisnis dan keluarga.

Baca Juga: Pro dan Kontra Tradisi Bangunin Sahur

"Saya pun belum memutuskan mau kemana. Sementara hati masih tentang lanjut di Jabar," ungkap Ridwan Kamil dalam keterangan di akun Instagramnya pada Februari lalu itu.

"Juga sedang mempertimbangkan opsi lain, yaitu istirahat mengurus keluarga dan usaha. Dan tidak melanjutkan karir politik, juga sedang menjadi pertimbangan," sambungnya lagi.

Sosok Baru yang Diusung Partai Golkar untuk Maju di Pilgub DKI Jakarta 2024

Mengenai sosok baru yang masuk ke dalam daftar cagub Jabar dari Partai Golkar adalah Erwin Aksa.

Ia merupakan kader Partai Golkar yang pada tahun ini juga menjadi caleg DPR RI untuk daerah pemilihan (dapil) DKI Jakarta III.

Meskipun berasal dari luar DKI Jakarta, tepatnya dari Sulawesi Selatan, Erwin Aksa berhasil lolos dalam pileg 2024 ini dengan perolehan sebanyak 313.632 suara.

Sama seperti Ridwan Kamil, Erwin Aksa memiliki kedudukan yang penting dalam Partai Golkar, yakni sebagai Wakil Ketua Umum DPP Golkar Bidang Penggalangan Strategis sejak 2021 lalu.

Baca Juga: Bolehkah Kita Langsung Makan Makanan Berat saat Baru Berbuka Puasa?

Namun ternyata, perlu diketahui bahwa munculnya nama baru dari Partai Golkar untuk pilgub DKI Jakarta 2024 ini tidak ada kaitannya dengan Ridwan Kamil.

Sebab, sebelumnya Partai Golkar juga mengusung nama lain selain Ridwan Kamil, yakni Ahmad Zaki Iskandar yang menjabat sebagai Bupati Tangerang selama dua periode (2013-2018 dan 2018-2023).

Munculnya nama baru ini membuat Partai Golkar memiliki 3 calon yang siap diusung dalam pilkada 2024 sebagai cagub DKI Jakarta, yakni Ridwan Kamil, Ahmad Zaki Iskandar, dan Erwin Aksa.

Ahmad Zaki Iskandar sendiri menyampaikan bahwa ketiga nama, termasuk dirinya, Ridwan Kamil serta Erwin Aksa sudah diperintahkan oleh Partai Golkar untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat soal pencalonan di pilgub DKI Jakarta 2024 ini.

Itulah informasi mengenai nama baru yang diusung Partai Golkar untuk pilgub DKI Jakarta 2024 serta penjelasan soal isu mundurnya Ridwan Jamil dari dunia politik.***

Sentimen: positif (66.6%)