Sentimen
Negatif (100%)
8 Apr 2024 : 11.37
Informasi Tambahan

Agama: Hindu

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Badung

Berlokasi di Indonesia, Patung Tertinggi Ketiga di Dunia Ini Dibangun 100 Juta Dolar

8 Apr 2024 : 18.37 Views 3

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Berlokasi di Indonesia, Patung Tertinggi Ketiga di Dunia Ini Dibangun 100 Juta Dolar

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Menduduki peringkat tertinggi ketiga di dunia, patung yang dibangun dengan biaya 100 juta dollar Amerika ini tingginya mengalahkan patung di negara Jepang dan Rusia.

Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) saat ini menjadi patung tertinggi pertama di Indonesia serta menduduki peringkat tertinggi Ke-3 di peringkat Dunia.

Lokasi dari patung ini terletak di Desa Ungasan, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. dan berdiri di atas bukit batu kapur setinggi 263 meter di atas permukaan laut.

Patung GWK ini memiliki ketinggian mencapai 121 meter dengan total berat 4.000 ton. Maka pantas saja jika patung ini menjadi salah satu yang tertinggi di dunia.

Diketahui, patung yang berada di Jepang yaitu patung Sendai Daikannon memiliki total ketinggian hingga mencapai 100 meter.

Baca Juga: Heboh Zara Putri Ridwan Kamil Lepas Hijab, Netizen: Pantas Dulu Eril Ingin Temani Sang Adik Kuliah di Luar Negeri

Sedangkan patung yang berada di Rusia adalah patung Motherland Calls dengan ketinggian mencapai 85 Meter, patung ini juga menjadi yang paling tinggi di Eropa.

Struktur patung GWK sendiri terbuat dari bahan-bahan yang terbilang mahal yakni kuningan, baja, dan tembaga.

Bentuk dari patung GWK adalah dewa dari kepercayaan umat hindu yakni Dewa Wisnu yang sedang menunggangi Burung Garuda.

Patung ini dibangun setinggi 75 meter, dengan tinggi pondasi 70 meter, serta dengan sayap burung Garuda yang membentang selebar 66 meter.

Patung GWK Bali dibuat oleh Seniman terkenal asal Bali, I Nyoman Nuarta ide pembangunan patung GWK dengan ide dan usulan yang muncul pada tahun 1989.

Setahun kemudian pada 1990, usulan Nyoman Nuarta disetujui oleh Presiden ke 2 Indonesia Soeharto, dan peletakan batu pertama yang dilakukan tujuh tahun kemudian pada 8 Juni 1997.

Baca Juga: Tampung Aliran Air 7 Sungai, Pembangunan Bendungan Rp 3 Triliun di Jawa Barat Ini Molor dari Soekarno hingga Jokowi

Biaya untuk menyelesaikan pembangunan patung Garuda Wisnu Kencana ditaksir menghabiskan total biaya sekitar USD 100 juta saat itu.

Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) diresmikan pada tanggal 22 September 2018 oleh Presiden ke 7 Indonesia Joko Widodo (Jokowi).

"Dalam mitologi Bali, patung ini menggambarkan cinta, tanggung jawab, keberanian, dan pengabdian. Ini adalah tugas kita terhadap dunia dan kemanusiaan, sejalan dengan tujuan G20," Dikutip dalam unggahan instagram Jokowi pada 8 Maret 2024.

Baca Juga: Gaji Tenaga Honorer Guru Bisa Dari Dana BOS? Begini Ketentuan Menurut Permendikbud Ristek Nomor 63 Tahun 2022

Saat ini Garuda Wisnu Kencana menjadi salah satu destinasi wajib bagi wisatawan apabila mereka berkunjung ke bali, terdapat juga tari kecak khas bali yang dimainkan disana setiap hari pukul 18.00 WITA.

Biasanya cerita yang dibawakan dalam acara tari tersebut yaitu proses sang garuda perkasa yang berakhir menjadi tunggangan Dewa Wisnu.

Pada tahun 2022, patung Garuda Wisnu Kencana menjadi salah satu destinasi rangkaian acara Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali pada 15-16 November 2022.***

Sentimen: negatif (100%)