Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Sapi, Ayam, Bebek
Kab/Kota: Bogor, Hongkong
Tokoh Terkait
Buka Bersama Sudah Biasa, Sahur Bersama di 8 Kafe di Bogor Ini Tawarkan Sensasi Berbeda
Ayobogor.com Jenis Media: Regional
AYOBOGOR.COM - Buka puasa bersama barangkali sudah lazim kita lakukan. Yang tak biasa adalah, sahur bersama, walau kegiatannya bukanlah Sahur on the Road (SotR) yang meresahkan dan saat ini tak boleh lagi dilakukan.
'Sahur bersama' yang dimaksud di sini benar-benar kegiatan makan sahur yang kita lakukan secara bersama-sama di luar rumah, seperti di resto atau kafe.
Ternyata, Bogor punya beberapa tempat yang recommended untuk dijadikan tempat kita menggelar sahur bersama rekan atau keluarga besar.
Ada rencana sahur bersama di luar rumah? Berikut ini delapan tempat yang pas untuk kita jadikan lokasi sahur bersama, karena mereka bukan 24 jam dan punya hidangan yang layak untuk disantap ketika sahur:
1. Warkop Tiga Rasa Jl Kumbang
Restoran ini menyediakan berbagai jenis makanan dan minuman, seperti roti, nasi, mi dan aneka minuman panas maupun dingin.
Soal rasa, jangan diragukan kelezatannya meskipun menu yang mereka sajikan cukup sederhana, seperti mie instan rebus, mie nyemek, piza mi, roti bakar, nasi telur, atau pisang bakar.
Harganya pun sangat terjangkau, berkisar antara Rp7.000 hingga Rp33.400 per porsi.
2. Dimsum Toko Sebelah
Kedai dimsum yang satu ini menyediakan dimsum a la Hongkong yang dijamin halal. 'No Pork No Lard', demikian jargon kedai yang satu ini.
Ya, mereka memang menyediakan banyak makanan Hongkong seperti Cheong Fun, bubur mandarin, bakmi, nasi kukus, bakpao kekinian dan dimsum yang jadi andalannya.
Khusus untuk sahur bersama Dimsum Toko Sebelah menyediakan menu khusus yang sangat direkomendasikan, seperti selada Hongkong, sup wantan, tahu ayam kukus dan nasi kukus seafood.
Terletak tak jauh dari Terminal Bis Baranangsiang, kedai Dimsum Toko Sebelah berada di sebuah pojok ruko di Jalan Binamarga, Bogor.
3. Anami Coffee Jalan Ahmad Yani
Satu lagi tempat nongkrong asyik sampai sahur. Terletak di tengah kota Bogor di kawasan Tanah Sareal, dari luar kafe ini terkesan agak misterius karena hanya berupa sebuah tembok panjang berwarna putih.
Namun, masuk ke dalam, kita akan disuguhkan tiga pilihan, mau duduk di bangku indoor, semi outdoor atau outdoor.
Kelebihan lainnya, kafe ini menyediakan wifi gratis plus stop kontak di banyak meja.
Jadi, sembari menunggu waktu sahur, kita bisa bekerja atau sekedar browsing di tempat ini.
Menu yang mereka suguhkan cukup beragam. Yang jelas, banyak menu rumahan yang disajikan secara prasmanan ketika sahur.
Dengan hanya membayar Rp35 ribu, kita bisa bebas memilih makanan yang kita suka.
4. Kafe Alam Caringin Bogor
Kafe yang terletak di tengah-tengah hutan pinus ini memang agak jauh dari pusat kota Bogor.
Terletak di Jalan Kampung Cipare, Pancawati, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, kafe ini juga menyediakan penginapan.
Bagi Anda yang ingin mengajak keluarga besar berbuka dan sahur bersama di tengah sejuknya udara pegunungan dan rindangnya pepohonan hutan, kafe ini sangatlah cocok.
Apalagi, terdapat pula sebuah mini zoo dan Rooftop bagi kita yang ingin menikmati hamparan pemandangan pegunungan.
Untuk menunya juga cukup beragam. Mulai dari kopi alam, surabi durian, nasi goreng, sate maranggi, pisang dan roti bakar, bakso iga sapi serta aneka menu Sundaan.
5. Bebek BKB (Bebek Kepahiang Babase) Cibinong
Resto yang satu ini ternama dengan menu utama Bebek Kepahiang-nya yang khas berwarna hitam.
Bebek BKB yang terletak di Jalan Raya Bogor km 45, Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor, ini buka 24 jam.
Selain menu bebek dengan aneka sambal segar yang menggiurkan, Bebek BKB juga menyediakan berbagai menu unggas lainnya seperti ayam (kampung/ayam negeri), puyuh dan merpati.
Harganya pun cukup bersaing. Paket nasi dengan ayam negeri bakar plus tiga jelas sambal, bisa kita santap dengan membayar Rp35 ribu saja untuk satu porsinya.
Selain itu ada pula paket ayam kampung goreng atau bakar dengan harga Rp46 ribu per porsi, lalu paket bebek bakar atau goreng plus tiga macam sambal seharga Rp52 ribu.
6. Nasi Kuning Babeh 123
Kedai nasi kuning yang terletak di Jalan Surya Kencana ini selalu ramai dikunjungi pembeli.
Buka 24 jam selama tujuh hari dalam sepekan, kedai Nasi Kuning Babeh 123 ini menyediakan beragam lauk rumahan plus pendamping nasi kuning, seperti ayam, lele dan paru goreng, serta aneka sate jeroan.
7. Warteg Laris Bahari Pakuan
Warteg yang menyediakan 40 menu makanan ini menjanjikan masakan rumahan dengan harga terjangkau, bahkan berbagai macam paket nasi yang harganya mulai dari Rp10 ribu.
Warteg ini menjadi salah satu warteg yang mendapat rekomendasi untuk dikunjungi jika kita harus terburu-buru makan sahur, tentu saja dengan hidangan yang enak dan terjamin kebersihannya.
Selain terjangkau, warteg yang satu ini juga menyediakan gratis es teh manis untuk para pengunjung yang makan di warung mereka.
8. Djoeang Kopitiam Katulampa
Tempat nongkrong yang satu ini juga pas untuk menjadi tempat sahur bersama.
Tempat yang nyaman dengan banyak pilihan menu, kita bisa memilih paket Nasi Hainan, Nasi Lemak atau mie ayam untuk hidangan sahur kita.
Selebihnya, kafe ini memiliki menu roti bakar butter srikaya yang wangi dan lezat, roti bakar kari telur, roti bakar butter sugar serta roti bakar coklat keju.
Kafe yang menyediakan kopi dan teh nikmat serta aneka cemilan ini, berada di kawasan Blok S2 nomor 18, Jl Venus, Perumahan Griya Bogor Raya, Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor. ***
Sentimen: positif (100%)