Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Porsche
Kab/Kota: Tangerang
Tokoh Terkait
Kombes Pol Zain Dwi Nugroho
Xpander Tabrak Porsche di PIK, Polisi Dalami Dugaan Unsur Kesengajaan
iNews.id Jenis Media: Nasional
TANGERANG, iNews.id - Kasus Xpander yang menabrak showroom Porsche di PIK 2 masih terus diselidiki oleh pihak kepolisian. Terbaru, polisi mendalami unsur kesengajaan dalam peristiwa tersebut.
"Informasi (kesengajaan) masih kita dalami, kita masih lakukan pemeriksaan," kata Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, Senin (18/3/2024).
Sebelumnya, pengemudi Xpander berinisial JS (43) diketahui dalam pengaruh minuman alkohol saat menabrak showroom dan mobil mewah tersebut. JS mengaku telah minum minuman keras di rumahnya sebelum berkendara.
"Saat diamankan tercium bau minuman beralkohol. JS menerangkan dia minum-minuman keras di rumahnya karena berdekatan dengan TKP. Saat mengemudi, dia mungkin masih dalam pengaruh alkohol sehingga tidak terkendali," kata Zain.
Peristiwa ini mengakibatkan kerusakan parah pada showroom dan mobil Porsche. Kerugian ditaksir mencapai Rp5,7 miliar.
"Kerugian kurang lebih Rp5,7 miliar," ujar Kapolsek Teluk Naga Tangerang Kota AKP Wahyu Hidayat, Jumat (15/3/2024).
JS telah ditetapkan sebagai tersangka atas peristiwa ini. Dia dijerat dengan Pasal 310 ayat 2 dan 3 Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.
Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:Sentimen: negatif (98.4%)