Sentimen
Netral (96%)
13 Mar 2024 : 19.46
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Penjaringan

Polisi Olah TKP Ulang Sekeluarga Lompat Bunuh Diri dari Lantai 22 Apartemen Penjaringan

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

13 Mar 2024 : 19.46
Polisi Olah TKP Ulang Sekeluarga Lompat Bunuh Diri dari Lantai 22 Apartemen Penjaringan

Liputan6.com, Jakarta Polres Metro Jakarta Utara kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) satu keluarga tewas setelah melompat dari lantai 22 Apartemen Teluk Intan, Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (9/3/2024).

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol Gidion Arif Setyawan menyatakan proses olah TKP ulang dilakukan per hari ini oleh Tim Identifikasi Satreskrim Polres Metro Jakarta Utara.

"Kami lakukan olah tempat kejadian ulang dan membaca lebih detail lagi temuan untuk dikaitkan dengan peristiwa yang sudah terjadi," kata Gidion Arif Sertyawan kepada wartawan Rabu (13/3/2024).

Gidion menjelaskan tujuan olah TKP ulang juga untuk memperkuat proses pemeriksaan secara scientific. Dimana ke depan akan dilakukan pemeriksaan DNA, psikologi hingga digital forensik.

"Iya tadi untuk memastikan olah TKP kita me-review lagi kira-kira apa yang kemudian asumsi-asumsi berkaitan dengan fakta yang ada di TKP," ujar Gidion.

Sehingga, lanjut Gidion, penyidik akan me-review kembali temuan dengan fakta yang didapat dari lapangan. Apabila semua bukti dan fakta sudah lengkap, maka baru bisa menyimpulkan penyebab terjadinya dugaan aksi bunuh diri yang dilakukan, EA (51), JL (18), AIL dan JWA (13).

"Banyak pihak yang sudah kita lakukan pemeriksaan dari TKP maupun lingkungan keluarga, tapi kita masih belum bisa putuskan belum bisa simpulkan. Nanti menunggu fungsinya adalah pada pemeriksaan forensik DNA kemudian autopsi psikologi," jelasnya.

"Kuncinya adalah hasil pemeriksaan forensik DNA, autopsi psikologi sehingga mendapatkan keterangan yang lebih detail lagi," tambah dia.

Seorang adik laki-laki berusia 16 tahun, tega menusuk sang kakak akibat tidak dipinjami ponsel untuk bermain games. Setelah itu, ia bunuh diri dari lantai 23 apartemennya.

Sentimen: netral (96.6%)