Sentimen
Positif (97%)
7 Mar 2024 : 13.32
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Ragunan

Tokoh Terkait

Kurangi Emisi Karbon, Paiton Energy Mendonasikan Mobil Listrik untuk Taman Margasatwa Ragunan

7 Mar 2024 : 13.32 Views 8

JPNN.com JPNN.com Jenis Media: Nasional

Kurangi Emisi Karbon, Paiton Energy Mendonasikan Mobil Listrik untuk Taman Margasatwa Ragunan

Rabu, 06 Maret 2024 – 15:15 WIB

Ki-Ka: Chief Financial Officer PT Paiton Energy Bayu Widyanto, Kepala Unit Pengelola TMR Endah Rumiyati, Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta Bayu Meghantara saat pengguntingan pita penyerahan donasi buggy car (golf car) dari PT Paiton Energy (PE) di Taman Margasatwa Ragunan, Rabu (6/3). Foto Mesya/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -  Taman Margasatwa Ragunan (TMR) mendapatkan donasi mobil listrik buggy car (golf car) dari PT Paiton Energy (PE) untuk transportasi ramah lingkungan bagi pengunjung dan pengelola.

Donasi kendaraan ramah lingkungan ini sekaligus sebagai sarana mengedukasi masyarakat tentang pemanfaatan sumber energi terbarukan untuk mengurangi emisi karbon.

"Ini bisa menjadi sarana edukasi, dan kampanye ke masyarakat tentang pemanfaatan energi baru terbarukan sebagai moda transportasi," kata Chief Financial Officer PT Paiton Energy Bayu Widyanto di TMR, Jakarta Selatan, Rabu (6/3).

Paiton Energy mendonasikan dua unit golf car bertenaga listrik, melengkapi enam unit golf car yang telah didonasikan sebelumnya.

Penyerahan donasi tersebut sekaligus sebagai bagian rangkaian menyambut Hari Hak Konsumen Sedunia yang diperingati setiap 15 Maret.

Menurut Bayu, PT Paiton Energy yang tahun ini genap 30 tahun hadir di Indonesia, selalu mempraktikkan bisnis berwawasan lingkungan dengan berbagai program inisiatif menjaga kelestarian lingkungan sejak awal beroperasi. Termasuk upaya pengurangan dan penyerapan emisi karbon.

"Ini juga bagian dari corporate social responsibility (CSR) PE di bawah Program Langit Biru untuk menjaga kelestarian lingkungan, terutama mewujudkan TMR yang bersih dari polusi kendaraan bermotor," ungkapnya.

Dari pengamatan Bayu, TMR bukan hanya tempat keluarga, tetapi menjadi tempat pembelajaran mengenai lingkungan, energi yang bersih.

Kurangi emisi karbon, PT Paiton Energy mendonasikan mobil listrik untuk Taman Margasatwa Ragunan.

-

Sentimen: positif (97.7%)