Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
AHY Unggah Video Satu Mobil dengan Jokowi di IKN, Demokrat: Ada Hubungan Kerja yang Baik
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
5 Maret 2024 10:37 WIB
Herman menyebut wajar AHY satu mobil dengan Jokowi.
Herman Khaeron (instagram/@ehermankhaeron)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron buka suara terkait momen Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) satu mobil dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat meninjau Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur beberapa waktu lalu.
"Menurut kacamata saya bahwa ada hubungan kerja yang baik antara Presiden dan para menterinya, termasuk Mas AHY," kata Herman kepada wartawan, Senin (4/3/2024).
Herman menyebut wajar AHY satu mobil dengan Jokowi. Ia menyebut bukan kali ini saja Jokowi satu mobil dengan menteri-menterinya.
Demokrat: Apakah Tetap Ada Hak Angket jika Pemenangnya 01 atau 03?
"Peristiwa ini bukan pertama kali Pak Jokowi satu mobil dengan menterinya. Kita juga sering melihat pada waktu sebelumnya Pak Jokowi satu mobil dengan menterinya," ujarnya.
Terkait obrolan AHY dengan Jokowi saat berada di dalam satu mobil, ia mengaku tidak tahu.
"Mengenai apa yang dibicarakan tentu beliaulah yang tahu," ucapnya.
Sebelumnya, AHY mengunggah video yang berisi kegiatannya selama di IKN pada Jumat (1/3/2024). Dalam video tersebut, AHY terlihat satu mobil dengan Jokowi. AHY turun dari kursi depan penumpang, sementara Jokowi turun dari kursi baris kedua.
"Usai briefing di pagi hari, saya dan para menteri terkait mendampingi Presiden @jokowi untuk meninjau pembangunan Istana dan Kantor Presiden di IKN," tulis AHY dalam keterangan video.
Dukung Pengembangan Wilayah IKN, AHY: Semua Lahan yang Ditentukan Bisa Kita SiapkanSentimen: positif (33.3%)