Sentimen
Positif (100%)
4 Mar 2024 : 08.05
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Tokoh Terkait

Selamat! Kafilah Kecamatan Mappedeceng Juara Umum MTQ Luwu Utara

4 Mar 2024 : 08.05 Views 9

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

Selamat! Kafilah Kecamatan Mappedeceng Juara Umum MTQ Luwu Utara

Pj Sekretaris Daerah Luwu Utara, Burhanuddin Nurdin, menyerahkan piala bergilir kepada Camat Mapeddeceng pada penutupan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XIII Kabupaten Luwu Utara 2024, Sabtu (2/3/2024) malam. (Foto: Pemkab Luwu Utara)

Kafilah Kecamatan Mappedeceng meraih juara umum MTQ XIII Luwu Utara, disusul Kecamatan Sukamaju dan Masamba sebagai peringkat kedua dan ketiga. Pj Sekretaris Daerah, Baharuddin Nurdin, menyampaikan ucapan selamat kepada para pemenang dan mengajak mereka untuk terus memahami serta mengimplementasikan nilai-nilai Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari.

RAKYATKU.COM, LUWU UTARA - Kafilah Kecamatan Mappedeceng sukses menjadi juara umum pada penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XIII Kabupaten Luwu Utara 2024. Sementara, posisi kedua diraih Kecamatan Sukamaju dan Kecamatan Masamba posisi ketiga.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dalam sambutannya diwakili Pj Sekretaris Daerah, Baharuddin Nurdin, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh kafilah yang menjadi juara pada MTQ kali ini.

"Saya ucapkan selamat kepada kafilah yang menjuarai lomba pada kegiatan MTQ ini. Pesan kami agar pemenang untuk tidak berpuas diri melainkan menjadi pemicu semangat untuk terus memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari," kata Baharuddin, Sabtu (2/3/2024) malam.

Baca Juga : 6 Kelompok Tani di Luwu Utara Terima Combine Harvester, Bupati Indah: Pastikan Semua Menikmati

"Apalagi MTQ tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tidak lama lagi akan digelar. Terus berlatih dan memahami Al-Qur'an agar dapat menjadi qari dan qariah nasional, bahkan internasional, yang membawa nama harum kabupaten,” lanjutnya.

Baharuddin yang menyerahkan piala bergilir kepada Camat Mapeddeceng berharap dengan berakhirnya kegiatan MTQ tidak membuat anak-anak berhenti membaca dan mempelajari Al-Qur'an.

“Kita berharap meskipun MTQ ini berakhir bukan berarti berakhir pula kesempatan kita membaca, mempelajari, serta menadaburi Al-Qur'an. Sebab, bagi kita umat Islam, Al-Qur'an merupakan firman yang diturunkan selain sebagai petunjuk. Apabila kita membacanya, maka kita akan mendapatkan pahala,” terangnya.

Baca Juga : Pemkab Luwu Utara Salurkan Bantuan Combine Harvester Tingkatkan Produksi Gabah

Terakhir, dia menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia yang sudah bekerja keras, penuh dedikasi, dan tanggung jawab dalam menyelenggarakan MTQ tahun nini.

“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak panitia yang telah bekerja keras dalam menyukseskan kegaiatan ini sehingga dapat berlangsung dengan baik, aman, dan lancar tanpa adanya gangguan apapun,” tutur Baharuddin yang juga secara resmi menutup seluruh rangkaian MTQ.

Sentimen: positif (100%)