Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Ayam
Kab/Kota: Tangerang
Tokoh Terkait
Makan Siang Gratis Program Prabowo, Kok Airlangga yang Uji Coba?
CNBCindonesia.com Jenis Media: News
Jakarta, CNBC Indonesia - Program makan siang gratis yang diusung calon presiden dan wakil presiden peserta Pilpres 2024, yakni Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tengah diuji coba penerapannya oleh Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian masa pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Padahal, pemenang Pilpres 2024 baru akan dilantik pada Oktober 2024 sebagai presiden pengganti Jokowi yang habis masa jabatannya setelah dua periode menjabat. Lantas apa yang menyebabkan program itu sudah diujicoba sejak kini?
Sekretaris Kemenko Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengatakan, program itu harus diujicoba sejak saat ini karena sudah masuk dalam proses penganggaran dalam APBN 2025. Sebagaimana pembahasan dalam sidang kabinet paripurna awal pekan ini terkait kerangka ekonomi makro dan pokok-pokok kebijakan fiskal (KEM-PPKF) 2025.
"Yang desain program kan pemerintah baru, kita diminta menyiapkan, terus kan harus diantisipasi, disiapkan dalam postur APBN kita. kemarin sudah ada KEM-PPKF," ucap Susiwijono saat ditemui di Jakarta, Kamis (29/2/2024).
Dalam prosedurnya, Susiwijono mengatakan, program yang akan dikerjakan pada tahun mendatang harus dirancang oleh menteri keuangan dan Menteri PPN/Kepala Bappenas untuk disampaikan ke Menko Perekonomian. Setelahnya Menko Perekonomian akan menyampaikan ke Presiden untuk dieksekusi atau tidaknya.
Oleh sebab itu, Susiwijono mengatakan, sudah menjadi tanggung jawab Menko Perekonomian untuk menguji coba pelaksanaan program pada tahun depan. Meski begitu, ia belum bisa memastikan dari mana anggaran uji coba pelaksanaan program itu berasal.
"Yang ditanya kan program pemerintah baru nanti. Pak Menko, Bu Menkeu, Kepala Bappenas konteksnya di KEM-PPKF itu menyiapkan ruangnya di postur APBN dan siklusnya kan memang harus minggu ketiga Februari, itu secara aturannya gitu," tegas Susiwijono.
Sebagaimana diketahui, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menghadiri simulasi makan siang gratis ala Prabowo-Gibran hari ini, Kamis (29/2/2024). Simulasi itu dilakukan di SMP Negeri 2 Curug, Tangerang, Banten.
"Dalam agenda ini, kami melihat simulasi untuk makan siang dengan biaya Rp 15.000," kata Airlangga di lokasi.
Airlangga mengatakan simulasi makan siang gratis ini diinisiasi oleh Pemerintah Kabupaten Tangerang secara sukarela. Pemkab, kata dia, mengusulkan melakukan simulasi makan siang gratis dengan anggaran dari program daerah yang sudah ada sebelumnya.
Dalam simulasi ini, para siswa diminta untuk membawa tempat makan dari rumah. Sementara itu, makanan serta lauk pauk dibagikan ketika tiba waktu makan siang.
Ada 4 menu utama yang disediakan, yakni gado-gado, siomay, nasi ayam tepung, dan nasi semur telur. Ada 4 kelas yang mendapatkan menu makanan tersebut. Setiap kelas, berhak mendapatkan 1 menu yang sama.
Airlangga mengatakan melalui program ini, pemerintah pusat berharap bisa mendapatkan gambaran mengenai pelaksanaan makan siang gratis yang menjadi program Prabowo-Gibran. Pemerintah, kata dia, berharap bisa melihat tantangan dan hambatan yang mungkin saja terjadi ketika program ini benar-benar dilaksanakan pada 2025. "Kami ingin belanja masalah," kata dia.
[-]
-
Deretan Negara Kasih Makan Siang Gratis ke Warga Seperti Janji Prabowo(haa/haa)
Sentimen: positif (99.8%)