Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: HAM
Tokoh Terkait
Media Asing Soroti Jokowi Beri Prabowo Pangkat Jenderal Kehormatan
CNBCindonesia.com Jenis Media: News
Jakarta, CNBC Indonesia - Pemberian pangkat Jenderal TNI Kehormatan oleh Presiden Joko Widodo kepada Menteri Pertahanan sekaligus calon kuat presiden berikutnya, Prabowo Subianto, ramai disorot media asing.
Media asal Inggris, Reuters, dalam laporan berjudul Indonesia awards presumed next president Prabowo rank of four-star general, menyoroti sosok Prabowo yang berdasarkan perhitungan sementara Pemilu 2024, hampir pasti menjadi penerus Jokowi.
Menurut Reuters, penghargaan ini menandai puncak dari perubahan nama selama beberapa dekade bagi Prabowo yang kini berusia 72 tahun, seorang bintang militer yang sedang naik daun dan diberhentikan dari militer pada 1998 di tengah tuduhan bahwa ia terlibat dalam pelanggaran hak asasi manusia. Saat itu, ia menjabat sebagai Letnan Jenderal bintang tiga.
Prabowo, mantan menantu Soeharto, selalu membantah melakukan kesalahan, namun sebelumnya dilarang memasuki Amerika Serikat karena tuduhan tersebut. Dia tidak pernah menghadapi tuntutan.
Reuter menulis Prabowo berupaya mengasingkan diri di Yordania setelah keluar dari militer, namun dalam beberapa dekade sejak ia kembali ke Indonesia, ia telah membangun karier politik dan sipil yang berpengaruh.
Pada 2014 dan 2019, ia kalah berturut-turut dalam pencalonan presiden dari Jokowi, sebelum diangkat ke dalam pemerintahan sebagai menteri pertahanan pada tahun 2019.
Sementara itu, media asal Amerika Serikat, Associated Press (AP), menyoroti Prabowo dengan tulisan berjudul Indonesia's Widodo awards likely successor Prabowo with 4-star general rank.
Media tersebut mengambil sudut pandang suara aktivis yang mengomentari masa lalu Prabowo sehingga pemberian pangkat ini dirasa tidak tepat.
AP menulis Prabowo diduga terlibat dalam penculikan dan penyiksaan aktivis pada 1998. Media itu juga mengutip para aktivis yang menyebut mantan anggota Kopassus itu terlibat dalam pelanggaran HAM di Timor Timur.
[-]
-
Jokowi Buka Suara soal Gibran Jadi Cawapres, Begini Katanya(luc/luc)
Sentimen: negatif (99.9%)