Bangga dengan Model Kampanye Anies-Cak Imin, Tom Lembong: Di Indonesia Pertama Kali dalam Sejarah

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

27 Feb 2024 : 12.34
Bangga dengan Model Kampanye Anies-Cak Imin, Tom Lembong: Di Indonesia Pertama Kali dalam Sejarah

26 Februari 2024 22:48 WIB

Tom Lembong sebut model kampanye Anies-Cak Imin luar biasa karena mampu menghadapi lawan yang sangat berat

Thomas Trikasih Lembong atau Tom Lembong (X/@tomlembong)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Co-Captain Timnas AMIN, Thomas Lembong mengaku bangga dengan model kampanye Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024. Ia menyebut kampanye Anies-Cak Imin merupakan kampanye yang memiliki modal paling kecil.

"Jadi sekarang sudah menjadi pengetahuan umum bahwa kampanye Anies-Muhaimin adalah kampanye yang paling tidak punya uang, yang paling serba keterbatasan, dan saya sangat bangga ya, sangat positif sebetulnya," kata Tom Lembong di Jalan Brawijaya X, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2024).

Meski dengan modal paling kecil, ia mengatakan bahwa kampanye Anies-Cak Imin luar biasa karena mampu menghadapi lawan yang sangat berat.

Pesan Andi Arief ke Anies dan Ganjar: Bangun, Jangan Meratap!

"Bahwa dengan berbagai keterbatasan dan menghadapi lawan yang sangat berat, ya kita bisa mencapai hasil yang sangat baik," ujarnya.

Lebih lanjut, ia menilai model kampanye Anies-Cak Imin seperti Desak Anies dan Slepet Imin merupakan model kampanye baru yang pertama kali ada di Indonesia.

"Seperti halnya ini Desak Anies dan Slepet Imin ini di negara-negara maju itu biasa. Itu format kampanye yang standar, tapi di Indonesia kan pertama kali dalam sejarah ya, calon-calon pemimpin ya yang berkampanye itu berinteraksi langsung dalam format townhall tersebut," pungkasnya.

Situasi Pemilu 2024 Makin Tegang, Jimly: Mari Turunkan Emosi Kita

Sentimen: negatif (96.6%)