Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
Tokoh Terkait
Ganjar Nilai Hak Angket Adalah Cara Terbaik Hadapi Situasi Pemilu: Saya Sebenarnya Simpel Saja
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengatakan bahwa hak angket merupakan cara terbaik yang bisa dilakukan untuk menghadapi situasi Pemilu 2024 saat ini. Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menyebut langkahnya mendorong penggunaan hak angket merupakan gambaran bahwa dirinya adalah sosok yang sederhana, simpel, dan serius.
"Ya kalau saya sebenarnya simpel saja. Angket itu adalah cara terbaik ketika kemudian hari ini kondisi pemilu-nya seperti ini. Kan ada cerita Sirekap (Sistem Informasi Rekapitulasi), kan ada cerita server di Singapura," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Jumat, 23 Februari 2024.
Penggunaan hak angket, kata Ganjar Pranowo, merupakan hal yang biasa dilakukan di Tanah Air. Ia menilai hak angket bisa menjadi cara untuk meluruskan sebuah permasalahan.
"Dengan cara itu, nanti ada data, fakta, saksi, bukti, ahli, dan semuanya bisa dibuka dan publik bisa melihat. Nanti coba siapa yang benar. Jadi angket menurut saya cara yang paling pas," ujarnya.
Baca Juga: Riwayat Pendidikan Hengky Kurniawan, Eks Bupati Bandung Barat yang Nyaleg di Pemilu 2024
Oleh karena itu, Ganjar Pranowo pun menyatakan pihaknya serius untuk menggulirkan hak angket. Menurutnya, PDIP sebagai partai pengusungnya juga telah menyampaikan niat tersebut ke DPR.
"Sekjen (PDI Perjuangan) sudah menyampaikan kok. Kalau Sekjen itu artinya sudah partai ya," ucapnya.
Kubu Pendukung 01 dan 03 Jalin KomunikasiSama dengan Ganjar Pranowo, Politisi PDIP yang juga anggota DPR, Adian Napitulu mengatakan partainya solid mengenai hak angket. Ia mengungkapkan bahwa saat ini, sukarelawan partai pengusung 03 dan 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pun telah menjalin komunikasi.
"Artinya, kesadaran ini sudah mulai nampak di rakyat kita Indonesia, pendukung 01 dan 03. Di bawah juga kita sudah melakukan komunikasi, kita sudah mulai ketemu," tuturnya.
Koalisi Perubahan Siap Gulirkan Hak AngketSebelumnya, Partai NasDem mengatakan bahwa Koalisi Perubahan yang mengusung paslon nomor urut 1 sudah siap untuk menggulirkan hak angket bersama PDIP terkait dugaan kecurangan Pemilu 2024. Menurut keterangan Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim, pihaknya sudah merembukkan hal itu bersama PKB, dan PKS.
"Jadi posisi kami, data sudah siap, hal-hal kecilnya sudah siap, tinggal menunggu tindak lanjutnya kawan-kawan PDIP sebagai partai terbesar, sebagai inisiator, bagaimana selanjutnya," katanya.
Dalam menggulirkan hak angket, NasDem berharap ada sikap saling menghormati, saling menghargai, dan kesederajatan.
"Kami bersekutu dengan siapa pun di republik ini yang punya itikad baik untuk menegakkan kebenaran dan keadilan demi bangsa Indonesia," ujarnya.***
Sentimen: positif (88.6%)