Sentimen
Negatif (88%)
6 Feb 2024 : 12.08
Informasi Tambahan

Event: Isra Miraj

Kab/Kota: Karawang

Tokoh Terkait
Kombes Eddy Djunaedi

Kombes Eddy Djunaedi

Polri Siapkan "Contraflow" di Tol Karawang Barat-Subang Selama Libur Imlek dan Isra Miraj

6 Feb 2024 : 12.08 Views 2

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Polri Siapkan "Contraflow" di Tol Karawang Barat-Subang Selama Libur Imlek dan Isra Miraj

JAKARTA, KOMPAS.com - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri menyiapkan skema rekayasa lalu lintas lawan arus (contraflow) di Tol Cikampek, tepatnya sepanjang ruas tol km 47 (Karawang Barat) sampai km 87 (Subang).

Penerapan skema contraflow ini akan di berlakukan 7-11 Februari 2024 di waktu tertentu.

"Contraflow yang akan diberlakukan selama libur panjang memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW dan Tahun Baru Imlek 2024 berlangsung," kata Kepala Bagian Operasi Korlantas Polri Kombes Eddy Djunaedi, Senin (5/2/2024).

Baca juga: Jadwal 10 Kereta Tambahan Libur Isra Miraj-Imlek 7-11 Februari 2024

Adapun hal ini diatur dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Kakorlantas Polri, dan Direktur Jenderal Bina Marga Nomor: UM.207/6/15/DJPD/2024.

Eddy mengatakan, contraflow akan diberlakukan situasional menyesuaikan volume kendaraan.

"Pelaksanaan contraflow bisa bersifat situasional sesuai dengan diskresi kepolisian," ucap dia.

Berikut jadwal contraflow saat libur Isra Miraj dan Imlek 2024:

Arus mudik

- Rabu, 7 Februari 2024 pukul 16.00-24.00 dari km 47 (Karawang Barat) sampai km 87 (Subang)

- Kamis, 8 Februari 2024 pukul 08.00-24.00 dari km 47 (Karawang Barat) sampai km 87 (Subang)

Baca juga: Libur Isra Miraj dan Imlek, KAI Tambah 10 Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh

- Jumat, 9 Februari 2024 pukul 08.00-24.00 dari km 47 (Karawang Barat) sampai km 87 (Subang)

Arus balik

- Sabtu, 10 Februari 2024 pukul 14.00-24.00 dari km 87 (Subang) sampai km 47 (Karawang Barat)

- Minggu, 11 Februari 2024 pukul 08.00-24.00 dari km 87 (Subang) sampai km 47 (Karawang Barat)

-. - "-", -. -

Sentimen: negatif (88.9%)