Sentimen
Positif (96%)
6 Feb 2024 : 10.42
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bangkalan, Madura

Cak Imin Janji Prioritaskan Santri Jadi Penerima LPDP

6 Feb 2024 : 10.42 Views 2

Keuangan News Keuangan News Jenis Media: Nasional

Cak Imin Janji Prioritaskan Santri Jadi Penerima LPDP

KNews.id – Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar alias Cak Imin berjanji memprioritaskan santri sebagai penerima beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
Menurut Cak Imin, selama ini santri banyak gagal mendapatkan beasiswa ini. Ia berjanji akan membuat jalur khusus untuk santri menerima beasiswa LPDP

“Yang miskin-miskin, yang pesantren-pesantren, sering kalah bersaing. Karena itu kami akan menyiapkan agar keadilan untuk LPDP pesantren akan mendapatkan kuota spesial,” kata Cak Imin di Pondok Pesantren Syaichona Moh Cholil, Bangkalan, Jawa Timur, Rabu (31/1).

Di Pulau Madura itu, Cak Imin menilai selama ini santri kalah saing karena kemahiran berbahasa Inggris. Menurutnya, para penerima LPDP selama ini punya dasar bahasa Inggris yang kuat.
Ia ingin ada skema khusus penyiapan santri untuk mendapatkan beasiswa LPDP. Dia berkata santri-santri akan dilatih kemampuan bahasa asing sebelum berkompetisi memperebutkan beasiswa.

“Supaya kalau kuliah di luar negeri Timur Tengah, Eropa, dan Amerika, dan berbagai negara disiapkan terlebih dahulu. Pemerintah harus menyiapkan, itu namanya afirmasi,” ujarnya.

Cak Imin juga berjanji menambah dana abadi pesantren. Dia ingin ada anggaran khusus yang selalu tersedia untuk memajukan pesantren.

“Insyaallah semakin kita perbanyak beasiswa untuk santri maupun untuk yang mau melanjutkan kuliah atau sekolah lebih tinggi,” ungkapnya.
(Zs/CNN)

Sentimen: positif (96.8%)