Sentimen
Negatif (93%)
4 Feb 2024 : 04.50
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Pilpres Terakhir, Anies Akui Hanya Ikuti Alur

4 Feb 2024 : 04.50 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat Pilpres Terakhir, Anies Akui Hanya Ikuti Alur

3 Februari 2024 11:36 WIB

Anies mengaku akan menjawab pertanyaan dalam debat Pilpres 2024 berdasarkan pengalaman

Anies dan pimpinan DPD RI (Istimewa)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Capres nomor urut satu Anies Baswedan mengaku tidak memiliki persiapan khusus menjelang debat Pilpres 2024 terakhir yang akan diselenggarakan di JCC Senayan, Jakarta, pada Minggu (4/2/2024).

"Persiapan debat, baik-baik aja. Mau istirahat yang cukup saja besok. Enggak ada yang khusus," kata Anies kepada wartawan di Gedung DPR, Jumat (2/2/2024).

Anies mengaku tidak tahu apa saya yang akan ditanyakan oleh panelis, namun ia menyebut tidak skenario pasti yang dapat diambil selama debat. Ia hanya akan mengikuti alur debat.

Umumkan Dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024, Ini Alasan Luhut

"Ketika masuk ke ruang debat itu ada pengalaman, ada gagasan, ada yang pernah dibicarakan, itu kan stok yang ada di masing-masing kita," ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa jawaban dalam debat Pilpres 2024 bukanlah berasal dari hafalan melainkan dari pengalaman.

"Jadi setiap kali muncul pertanyaan, muncul aspek, ya diambil dari apa yang sudah kita miliki, karena itu nggak bisa dihapalkan karena memang bukan hapalan gitu," pungkasnya.

Kenal Selama 40 Tahun, Luhut Puji Prabowo Sosok Pekerja Keras dan Pintar

Sentimen: negatif (93.4%)