Siang Ini Sri Mulyani Bakal Ketemu Jokowi di Istana Merdeka, Ada Apa?

3 Feb 2024 : 18.52 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Siang Ini Sri Mulyani Bakal Ketemu Jokowi di Istana Merdeka, Ada Apa?

Kabar Sri Mulyani akan bertemu dengan Jokowi dibenarkan oleh Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Menteri Keungan Sri Mulyani dikabarkan akan bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka pada siang hari ini, Jumat (2/2/2024).

Kabar Sri Mulyani akan bertemu dengan Jokowi dibenarkan oleh Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana dalam keterangannya.

"Pukul 14.30 WIB, bu Menkeu diagendakan untuk diterima Bapak Presiden di Istana Merdeka, untuk melaporkan hal-hal yang terkait pelaksanaan APBN 2024," kata Ari seperti dilansir CNNIndonesia.com, Jumat (2/2/2024).

Jaleswari Pramodhawardani Mundur dari Deputi V KSP, Tak Mau jadi Beban Politik Jokowi

Pertemuan Sri Mulyani dengan Jokowi, kata dia, sudah diagendakan jauh-jauh hari. Namun, ia membantah saat disinggung pertemuan tersebut ada kaitannya dengan isu mundurnya Sri Mulyani dari Kabinet Indonesia Maju.

"Bu Menkeu tetap bekerja seperti biasa menjalankan tugas-tugas untuk memimpin Kementerian Keungan," bebernya.

Sebelumnya, Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Faisal Basri mengatakan bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani hingga Menteri PUPR Basuko Hadimuljono bakal mundur dari kabinet Jokowi.

Faisal mengatakan bahwa hal itu tidak lepas dari Jokowi yang diduga berpihak pada pasangan capres-cawapres nomor urut dua Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

"Ayo sama-sama kita bujuk Bu Sri Mulyani (menteri keuangan), Pak Basuki (menteri PUPR Basuki Hadimuljono), dan beberapa menteri lagi untuk mundur. Itu efeknya dahsyat. Secara moral, saya dengar Bu Sri Mulyani paling siap untuk mundur. Pramono Anung (sekretaris kabinet) sudah gagap. Kan PDI (PDI Perjuangan) belain Jokowi terus, pusing," kata Faisal Basri dalam Political Economic Outlook 2024 di Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (13/1/2024).

Bertemu Jokowi, Mahfud: Sama-sama Tersenyum Tidak Ada Ketegangan

Sentimen: negatif (96.9%)