Sentimen
Positif (48%)
1 Feb 2024 : 11.10

Mahfud MD Akan Mengundurkan Diri dari Kabinet, Apa Kata Prabowo?

1 Feb 2024 : 11.10 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Mahfud MD Akan Mengundurkan Diri dari Kabinet, Apa Kata Prabowo?

31 Januari 2024 17:13 WIB

Mahfud mengaku sudah menyiapkan surat pengunduran diri

Prabowo Subianto (Instagram/ @prabowo)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD sudah menyiapkan surat pengunduran diri sebagai Menko Polhukam. Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto menanggapi keputusan dari Mahfud tersebut.

"Itu hak politik," kata Prabowo di Jakarta, Rabu (31/1).

Sebelumnya, Mahfud mengaku sudah menyiapkan surat pengunduran diri. Mahfud mengatakan akan menyerahkan surat pengunduran dirinya langsung kepada Presiden Joko Widodo. Selain itu, Mahfud juga akan menyampaikan soal langkah politiknya.

Sudah Siapkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Tunggu Jadwal Bertemu Jokowi

"Hari ini saya sudah membawa surat untuk presiden, untuk disampaikan ke presiden langsung tentang masa depan politik saya, yang belakangan ini menjadi perbincangan publik," kata Mahfud dalam pernyataannya di Lampung, Rabu (31/1).

Mahfud ingin pamit secara baik-baik dari kabinet. Mahfud mengetahui jadwal kedatangan Jokowi di Jakarta. Mahfud berharap bisa segera bertemu dengan Jokowi di Jakarta.

"Saya akan pamit baik-baik dan saya akan sampaikan surat ini begitu saya diterima dijadwalkan diterima presiden, presiden ada di luar Jakarta sampai Kamis, saya juga baru akan pulang ke Jakarta Kamis. Mudah-mudahan secepat kami diterima di Jakarta secepat pula kami bisa pula bertemu," ujar Mahfud.

Prabowo-Gibran Bakal Gandeng Rival Politik jika Menang

Sentimen: positif (48.5%)