Sentimen
Negatif (98%)
27 Jan 2024 : 13.26
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Kasus: HAM

Partai Terkait

Prabowo Ogah Ikuti Jejak Mahfud Mundur dari Kabinet Jokowi, TKN: Insya Allah Sampai Akhir Jabatan

27 Jan 2024 : 13.26 Views 2

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Prabowo Ogah Ikuti Jejak Mahfud Mundur dari Kabinet Jokowi, TKN: Insya Allah Sampai Akhir Jabatan

PIKIRAN RAKYAT - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 3, Mahfud MD berencana mundur dari jabatannya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan HAM (Menko Polhukam).

Terkait itu, Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Ahmad Muzani mengaku pihaknya menghormati Mahfud.

"Kami menghormati semua langkah, keputusan politik yang akan diambil Prof Mahfud untuk mengambil keputusan ke depan," katanya pada Kamis, 25 Januari 2024.

Baca Juga: Ganjar Bingung Alasan Mahfud MD Dilaporkan ke Bawaslu: Kalau Penghinaan, Penghinaan yang Mana?

Muzani memastikan Prabowo tak akan mengikuti jejak Mahfud. Prabowo pun akan menuntaskan kewajibannya sebagai Menteri Pertahanan hingga akhir masa jabatan.

"Kalau Pak Prabowo sebagai Menteri Pertahanan, insya Allah akan menuntaskan jabatannya sampai akhir jabatan," tutur dia.

Mahfud Mundur

Mahfud menyatakan akan mundur dari jabatannya sebagai Menko Polhukam. Namun untuk waktu pastinya, Mahfud masih belum membeberkannya.

"Pada saatnya yang tepat akan mengajukan pengunduran diri secara baik-baik," katanya dalam acara dialog Tabrak Prof di Semarang pada Selasa, 23 Januari 2024.

Rencana Mahfud untuk mundur pun ditanggapi Presiden Jokowi. Dia mengatakan bahwa Mahfud berhak untuk mundur dari kabinet.

"Ya itu hak, dan saya sangat menghargai," ujar Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Rabu, 24 Januari 2024.

Mahfud merupakan cawapres yang mendamping capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo. Duet keduanya diusung oleh PDI Perjuangan bersama PPP, Partai Hanura, dan Partai Perindo.

Ganjar-Mahfud pun berhadapan dengan pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan pasangan calon nomor urut 2, Prabowo-Gibran Rakabuming.***

Sentimen: negatif (98.3%)