Sentimen
Positif (87%)
26 Jan 2024 : 20.59
Tokoh Terkait

Pengprov GABSI Sumut Resmi Dilantik, Mulyadi Target Altet Bridge Raih Prestasi dan Petik Medali di PON 2024

26 Jan 2024 : 20.59 Views 2

Sumutpos.co Sumutpos.co Jenis Media: News

Pengprov GABSI Sumut Resmi Dilantik, Mulyadi Target Altet Bridge Raih Prestasi dan Petik Medali di PON 2024

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Pengurus Provinsi Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Pengprov GABSI) Sumatera Utara, masa bakti 2023-2027, dibawah kepemimpinan Mulyadi Simatupang resmi dilantik oleh Wakil Ketua Umum PB Gabsi Pusat, Edi Nurinda, di Grand Central Premier Hotel Medan, Jumat (26/1/2024).

Ketua Pengprov GABSI Sumut, Mulyadi Simatupang mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas pelantikan ini. Ia berkomitmen siap melakukan pembinaan terhadap atlet Bridge Sumut ini, bersama jajarannya hingga ke Kabupaten/Kota se-Sumut.

“Pelantikan dan pengukuhan ini, adalah tugas sama-sama yang harus kita jalankan dan aktif bekerja. Baru bisa efektif, karena itu perlu kerja sama,” jelas Mulyadi.

Mulyadi yang juga menjabat sebagai Kepala Disperindag ESDM Sumut itu, mengatakan bahwa Sumut tahun 2024 ini, menjadi tuan rumah bersama dengan Aceh dalam penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON).

Atas hal itu, Mulyadi mengungkapkan ada tugas, dalam waktu dekat untuk mempersiapkan atlet Bridge mengikuti PON 2024 ini, dengan target meraih prestasi dan memetik medali.

“Tahun ini, kita dihadapi PON. Salah satu Cabor Bridge di pertandingan. Untuk dapat prestasi PON Aceh-Sumut. paling tidak satu emas,” tutur Mulyadi.

Mulyadi mengatakan atlet Bridge dibawah naungan Pengprov GABSI Sumut, akan dilakukan pembinaan berjenjang dari tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi hingga Nasional. Sehingga menghasilkan atlet-atlet berprestasi.

“Kondisi atlet kita, dibandingkan atlet nasional, tidak diperhitungkan. Tapi, tetap harus berprestasi. Kita tunjukkan bahwa atlet Sumut mampu berprestasi,” sebut Mulyadi.

Wakil Ketua Umum PB Gabsi Pusat, Edi Nurinda, mengatakan Pengprov GABSI Sumut dibawah kepemimpinan Mulyadi Simatupang, dalam menjalankan organisasi ini, secara dinamis, solid serta membawa olahraga Bridge dapat dikenal secara luas di masyarakat.

“Apa lagi, Sumut akan menjadi tuan rumah PON. Jadi, Bridge salah satu Cabor dipertandingkan. Mari lah bersaing dalam berprestasi,” ujar Edi.

Edi juga berpesan kepada Pengprov GABSI Sumut, untuk melakukan pembinaan atlet berjenjang, juga kerap menggelar kompetisi, dari Kejurda, Kejurnas hingga tingkat Internasional di Sumut ini.

“Sehingga saya berpesan, Bridge menjadi olahraga yang berprestasi lebih kedepannya,” tandas Edi.

Sementara itu, Ketua KONI Sumatera Utara, Jhon Ismadi Lubis menyampaikan selamat kepada Mulyadi Simatupang dan Pengprov GABSI Sumut, yang baru dilantik ini. Ia membeberkan pihaknya tengah melakukan pembinaan atlet bersama pelatih berjumlah 1.000 orang lebih. Hal itu, dalam rangka persiapan menuju PON 2024.

“Sudah melakukan pembinaan atlet dalam 5 bulan ini, melakukan Kejurda dan latihan dalam mempersiapkan atlet,” kata Jhon.

Jhon mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan pemetaan terhadap atlet yang berprestasi ditingkat nasional dan internasional, yang dimiliki Sumut. Ia menargetkan PON 2024, Sumut bisa menduduki 5 besar dalam perolehan medali.

“Atlet potensial 70 atlet nasional, juara 2, 600 orang. Kita targetkan posisi 5 besar, bisa lah Sumut posisi pada peringkat 3 atau 4,” kata Jhon.(gus/ram)

Sentimen: positif (87.7%)