Sentimen
Positif (66%)
23 Jan 2024 : 05.12
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jember

Muhaimin Iskandar Dinilai Berhasil Sampaikan Dua Pesan Kuat dalam Debat Cawapres

23 Jan 2024 : 05.12 Views 3

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Muhaimin Iskandar Dinilai Berhasil Sampaikan Dua Pesan Kuat dalam Debat Cawapres

Jember (beritajatim.com) – Muhaimin Iskandar dinilai berhasil menyampaikan dua pesan kuat dalam debat calon wakil presiden di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024) malam. Dua pesan itu merangkum sikap politik pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin dalam isu desa, lingkungan hidup, dan sumber daya alam.

“Ada dua kalimat kuat. Pertama, atas kenyataan bencana ekologi, krisis iklim yang terjadi, tak perlu menyalahkan siapapun. Cak Imin malah mengajak Pak Anies, Pak Prabowo, Pak Gibran, Pak Ganjar, Pak Mahfud, seluruh kontestan pemilihan presiden untuk sama-sama melakukan tobat ekologis untuk mempersiapkan kepemimpinan selama lima tahun ke depan,” kata Muhammad Iqbal, dosen komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unej, Senin (22/4/2024).

Kedua, Muhaimin menyampaikan pesan untuk membangun desa demi pembangunan bangsa. “Kalimat itu begitu kuat, karena inilah implementasi atau wujud nyata amanat konstitusi untuk bukan hanya mencerdaskan kehidupan bangsa, tapi sekaligus mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia dimulai dari desa,” kata Iqbal.

Menurut Iqbal, pesan Muhaimin ini penting untuk memastikan pemilihan presiden menjadi momentum untuk menentukan kekuatan karakter gagasan pemimpin bangsa. “Saya melihat debat keempat masih dimenangi Gus Muhaimin, karena mulai dari pembukaan sampai proses menjawab pertanyaan panelis, tanya jawab antarkandidat, hingga penyampaian pernyataan penutup komprehensif, melengkapi semua sub tema debat,” katanya.

Tema debat malam itu menyangkut pembangunan berkelanjutan dan lingkungan hidup, sumber daya alam dan energi, pangan, agraria, masyarakat adat, dan desa. [wir]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Sentimen: positif (66.7%)