Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Depok
Tokoh Terkait
Anies Soal 'yang Makmur Makin Makmur', Kutip Syair Rhoma Irama di Kampanye 2024
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Calon Presiden (Capres) nomor urut 1, Anies Baswedan klaim pesan perubahan yang akan dibawanya ke Pilpres 2024 senada dengan syair-syair yang terkandung dalam lagu Raja Dangdut Indonesia, Rhoma Irama.
Hematnya, lirik lagu karya sang legenda berisi isyarat tersurat untuk mengajak publik pada perubahan yang didasari keadilan sesuai dengan visi misinya saat ini.
"Perjuangan kami adalah perubahan untuk keadilan, dan syair beliau banyak sekali membawa pesan yang sama,” tutur Anies.
Oleh karena itu, saat kampanye ke daerah-daerah, Anies tak jarang mengutip syair yang ditulis oleh Rhoma Irama untuk mempermudah masyarakat mencerna pesan perubahannya.
Baca Juga: Prediksi Skor Oman vs Thailand di Piala Asia 21 Januari 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain
"Jangan sampai hanya yang makmur makin makmur, tapi yang belum makmur tidak mengalami kemakmuran," ujarnya.
Pernyataan tersebut Anies sampaikan saat bertemu dengan Rhoma Irama di Studio Soneta Record, Depok, Jawa Barat, Sabtu, 20 Januari 2024.
Dalam pertemuan itu, Anies juga meminta nasihat, pesan, sekaligus memohon doa restu supaya bisa menjalankan amanah sebagai capres.
Ia menilai Rhoma Irama bukan sekedar musisi yang mengharumkan bangsa dengan berbagai prestasinya. Tetapi pribadi yang menyuarakan pesan-pesan perjuangan dan kemanusiaan melalui syair lagunya.
Rhoma lanjut Anies, menjadi inspirasi bagi jutaan orang, dimana melalui musik dan syair, telah membawakan pesan-pesan perjuangan, sosial dan kemanusiaan, melalui musik dangdut yang mendunia.
“Bang Haji Rhoma irama berhasil membawa Indonesia ke gelanggang dunia. karena itu, kami melihat tadi ada tulisan di dalam a superstar with a message. Perhatikan, semua syair-syair itu penuh makna, penuh pesan. bukan hanya sekadar syair yang indah, tapi syair yang bermakna,” katanya.***
Sentimen: positif (100%)