Sentimen
Tokoh Terkait
Sebut Cak Imin Sudah Siap Debat, Anies Baswedan: Tidak Perlu Dimentori
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
17 Januari 2024 11:25 WIB
Anies yakin Cak Imin sudah siap menghadapi debat cawapres
Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (X/@cakimiNOW)
SULAWESI, JITUNEWS.COM - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan mengatakan bahwa Muhaimin Iskandar atau Cak Imin siap menghadapi debat pilpres ke-4.
"Cak Imin tidak perlu dimentori, Cak Imin sudah siap untuk debat," kata Anies kepada wartawan, di Sulawesi Selatan, Selasa (16/1).
Sementera itu, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK) yakin Cak Imin bisa tampil baik di debat cawapres nanti. Menurut JK, Cak Imin sudah menguasai banyak hal jadi tidak perlu diberikan masukan.
Akun Instagram Mahfud Md Diretas, Anies Ajak Semua Pihak Junjung Suasana Sehat Pilpres
"Cak Imin cukup banyak menguasai hal, tidak perlu kita berikan masukan. Biar dia belajar, dia kan bekas Wakil Ketua DPR, bekas menteri. Masa mau diajarin lagi," kata JK.
JK mengatakan bahwa masyarakat akan menyadari bahwa pemimpin akan mengubah masa depan.
"Tentu itulah yang diharapkan, tentu rakyat menyadari karena pemimpin itu mengubah masa depan, tergantung kita kebaikan masa depan. Tergantung pada pemimpin yang ada," ucap JK.
Ibaratkan Pemimpin Seperti Sopir Bus, JK: Kalau Suka Marah Bisa Tabrakan ItuSentimen: positif (49.9%)