Sentimen
Positif (99%)
14 Jan 2024 : 01.44
Informasi Tambahan

Institusi: UNESA

Kab/Kota: Tuban

Tokoh Terkait

Jangan Kerja karena Dilihat Atasan

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

14 Jan 2024 : 01.44
Jangan Kerja karena Dilihat Atasan

Tuban (beritajatim.com) – Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky telah melantik sebanyak 143 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tuban, Jum’at (3/10/2023).

Adapun salah satu pejabat yang dilantik yakni 1 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang mengisi posisi Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinkes P2KB) yaitu Drs. Esti Surahmi yang sebelumnya menjabat Plt Kepala Dinkes P2KB, dan 34 Pejabat Administrator, hingga pejabat pengawas berjumlah 108 orang.

Usai menerima SK, mas Lindra sapaannya menyampaikan kepada seluruh ASN yang dilantik agar bekerja bukan karena ingin dilihat oleh atasan, namun bekerja sebaik-baiknya karena tanggungjawab.

Baca Juga: Guru Besar Unesa Terima Penghargaan Bintang Jasa dari Pemerintah Jepang

“Segera melakukan adaptasi dan menjalankan tugas dengan baik, saya berharap tidak butuh waktu panjang untuk penyesuaian, karena P-APBD sudah mulai direalisasikan,” ujar Bupati Tuban.

Pihaknya juga menegaskan, amanah yang diberikan harus dijawab dengan tanggungjawab, inovasi dan ide untuk melakukan percepatan pembangunan.

“Amanah ini diperoleh karena kerja keras. Jangan sampai ditempat baru malah turun kinerjanya. Saya akan melakukan evaluasi secara menyeluruh,” tegas dia.

Ia berpesan, ASN adalah representasi dari pemerintah, yang harus hadir untuk masyarakat, termasuk mereka ASN juga dituntut untuk peka terhadap isu-isu yang ada di masyarakat saat ini.

Baca Juga: ‘Glorious’ Karya Weird Genius dan LTZ Jadi Official Anthem Piala Dunia U-17

Adapun 143 orang yang dilantik, Lindra berharap ASN menjadi prototype untuk pembangunan Kabupaten Tuban lebih maju. Untuk itu, para ASN harus sadar akan pentingnya peningkatan kemampuan melalui pendidikan.

“Bapak, Ibu juga harus perhatikan pendidikan masing-masing, saya akan beri ijin belajar untuk meningkatkan kapasitas,” imbuhnya.

Selain itu, tingkat pendidikan para pejabat tersebut butuh untuk di up-grade. “Sehingga, kapasitas mereka bisa meningkat untuk amunisi menghadapi tantangan pembangunan yang dinamis,” pungkasnya. [ayu/ian]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Sentimen: positif (99.6%)