Sentimen
Positif (100%)
12 Jan 2024 : 05.04
Informasi Tambahan

Event: Ibadah Umroh

Institusi: Universitas Al Azhar Indonesia

Kab/Kota: Surabaya

Khofifah Jadi Amunisi Baru Prabowo-Gibran, Menang Satu Putaran Semakin di Depan?

12 Jan 2024 : 12.04 Views 3

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Khofifah Jadi Amunisi Baru Prabowo-Gibran, Menang Satu Putaran Semakin di Depan?

PIKIRAN RAKYAT - Bergabungnya Khofifah Indar Parawansa ke kubu Prabowo-Gibran dinilai bakal semakin mendongkrak elektabilitas pasangan calon (paslon) nomor urut 2 tersebut. Apalagi, statusnya sebagai Gubernur Jawa Timur dan tokoh Nahdlatul Ulama (NU).

Khofifah Indar Parawansa menyatakan dukungannya dan siap bergabung dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran. Hal itu dinilai menambah daya gedor sekaligus meningkatkan elektabilitas Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Ya, tentu ini menambah daya gedor dari kubu Prabowo-Gibran," ucap Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin pada Kamis 11 Januari 2024.

Menurutnya, bergabungnya Khofifah Indar Parawansa menjadi bagian dari TKN Prabowo Gibran memang bukan sesuatu yang mengagetkan dan telah diprediksi jauh-jauh hari. Meski dalam perjalanannya, dia selalu mendapat "godaan" dari pasangan calon lain.

Status Khofifah Indar Parawansa sebagai gubernur dan tokoh masyarakat di Jawa Timur dinilai akan memberikan keuntungan bagi Prabowo-Gibran. Selain itu, diyakini juga akan mendongkrak elektabilitas pasangan tersebut.

"Tentu dengan dukungan ke Prabowo-Gibran bisa mendongkrak elektabilitas mereka, karena posisi gubernurnya itu menentukan dan sangat disukai oleh masyarakat Jawa Timur," tutur Ujang Komarudin.

Selain itu, latar belakang Khofifah Indar Parawansa sebagai ketua umum Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) juga diyakini mampu meraup ceruk suara warga Nahdliyin di seluruh Indonesia.

"Dalam konteks ceruk suara Nahdliyin kemungkinan besar di Jawa Timur akan berpihak mendukung Prabowo-Gibran, karena kita tahu ada Khofifah, ada Pakde Karwo (mantan gubernur Jawa Timur Soekarwo), juga lalu ada tokoh NU lain ke pasangan calon nomor urut 2. Jadi, kelihatannya suara Nahdliyin tertarik ke nomor 2," kata Ujang Komarudin.

Khofifah Gabung TKN Prabowo Gibran

​​​​​​​Pertarungan memperebutkan dukungan Khofifah Indar Parawansa tampaknya berakhir. Pasalnya, Gubernur Jawa Timur itu resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Tidak hanya itu, dia bahkan mengaku siap bergabung dengan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran dan menjadi juru kampanye nasional (jurkamnas) untuk pasangan calon (Paslon) nomor urut 2 tersebut. 

"Sesuai janji saya bahwa Januari awal saya Umroh, sepulang Umroh saya akan menyampaikan posisi dukungan saya," ucap Khofifah Indar Parawansa kepada wartawan seusai Rapat Koordinasi (Rakor) program prioritas Jatim tahun 2024 di ruang VIP Juanda Surabaya, Rabu 10 Januari 2024.

"Dan saya menyampaikan bahwa, saya mendukung paslon no 02, dan saya siap menjadi jurkamnas, saya siap menjadi TKN," katanya menambahkan.

Yakin Prabowo-Gibran Raih 65 Persen Suara Warga Jatim

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming langsung memasang target menang tebal di Jawa Timur (Jatim) setelah Khofifah Indar Parawansa bergabung di TKN. Tak tanggung-tanggung, TKN optimistis pasangan Prabowo-Gibran meraih 65 persen suara di Jatim pada Pilpres 2024.

“Di Jatim insyaAllah kita targetnya dengan adanya bu Khofifah sih inginnya ya sampai 65 persen. Target kita adalah 65 persen di Jatim,” kata Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani kepada wartawan di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu, 10 Januari 2024.

Demi memuluskan target tersebut, TKN menempatkan Khofifah sebagai Dewan Pengarah dan Juru Kampanye (Jurkam) nasional Prabowo-Gibran. Rosan menyebut Khofifah akan mengambil cuti sebagai gubernur Jawa Timur agar fokus bekerja memenangkan Prabowo-Gibran di kontestasi elektoral 2024.

“Beliau (Khofifah) sudah bersedia menjadi Dewan Pengarah di TKN, sekaligus sebagai Jurkam nasional di TKN. Itu Surat Keputusannya sudah kita bikin, hari ini, saya sudah menandatangani,” tutur Rosan.

“Beliau (Khofifah) sudah menyampaikan akan mengambil cuti juga di beberapa kegiatannya, dan beliau akan berkampanye bersama-sama dengan kami, untuk memenangkan Pak Prabowo dan Gibran,” ucapnya menambahkan.

Makin 'Pede' Menang Satu Putaran

Komandan Tim Komunikasi Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budisatrio Djiwandono, menilai dukungan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan kesediannya bergabung ke TKN akan mempercepat kemenangan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam sekali putaran.

"Alhamdulillah, sekarang menjadi nyata. Tentu kami optimistis ini akan berdampak masif. Tidak hanya di Jawa Timur, tetapi di seluruh Indonesia. Mempercepat dan menjadi katalisator dalam perjuangan pemenangan Prabowo-Gibran dalam satu putaran," katanya, Rabu 10 Januari 2024.

Budisatrio Djiwandono menjelaskan bahwa atas dukungan dari tokoh seperti Khofifah akan efektif menaikkan semangat tim pemenangan dan sukarelawan yang sedang bekerja.

"Dampak Bu Khofifah jangan diukur dari sisi elektabilitas saja. Beliau adalah tokoh besar, terutama di kalangan ibu-ibu. Memiliki pilihan yang sama dengan Bu Khofifah akan memperkuat moral pendukung, bahwa mereka berdiri di barisan yang sama dengan beliau," tuturnya.***

Sentimen: positif (100%)