Sentimen
Negatif (50%)
6 Jan 2024 : 12.03
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Menteng

Prabowo Unggah Foto Jokowi Tertawa Saat Makan Malam Berdua

6 Jan 2024 : 19.03 Views 2

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Prabowo Unggah Foto Jokowi Tertawa Saat Makan Malam Berdua

MerahPutih.com - Momen gelak tawa terpancar saat pertemuan empat mata antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto ketika makan malam bersama.

Situasi acara makan malam bersama Jokowi itu diunggah Prabowo yang juga berstatus sebagai calon presiden (capres) nomor urut 2, melalui akun resmi Instragramnya.

"Selamat Berakhir Pekan," tulis Prabowo, sebagaimana dikutip dari akun Instagram resmi @Prabowo, Jakarta, Sabtu (6/1).

Dalam postingannya, Prabowo mengunggah dua buah foto momen kebersamaan dengan Jokowi yang sedang santap makan malam. Terlihat dalam foto, Jokowi memakai kemeja putih berpadu dengan celana gelap dan sepatu kasual.

Baca Juga:

Presiden Jokowi Bersama Prabowo Makan Malam Bersama di Kawasan Menteng

Sedangkan, Prabowo yang juga menjadi pasangan dari Cawapres Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Jokowi, tampak memakai kemeja batik motif parang. Kedua tokoh politik itu duduk berhadapan di antara satu meja dengan hidangan di depannya.

Keduanya menikmati santap malam di sebuah restoran kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (5/1) malam kemarin. Berdasarkan informasi Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana , makan malam keduanya dimulai pukul 19.00 hingga 20.05 WIB.

"Bapak Presiden rileks sejenak mencoba masakan nusantara di Rumah Makan Seribu Rasa Menteng. Saat makan malam, Presiden didampingi Menhan Bapak Prabowo Subianto," ucap Ari Dwipayana melalui pesan singkatnya.

Namun, Ari mengaku tidak tahu materi apa yang dibicarakan Presiden Jokowi dengan Prabowo dalam kesempatan tersebut. "Saya tidak tahu apa yang beliau bicarakan sambil makan malam. Katanya masakan Nusantara di rumah makan itu enak," tutur dia. (Asp)

Baca Juga:

Prabowo Tidak Bakal Ikuti Gibran Bertanya Pakai Singkatan Asing Saat Debat

Sentimen: negatif (50%)